Johnson: City lebih baik tanpa Balotelli

Minggu, 03 Februari 2013 - 16:39 WIB
Johnson: City lebih...
Johnson: City lebih baik tanpa Balotelli
A A A
Sindonews.com - Bek kanan Liverpool Glen Johnson turut mengomentari tentang kepindahan striker Manchester City Mario Balotelli ke AC Milan pada tengah transfer musim ini. Johnson menilai keputusan City untuk mendepak Balotelli sebagai tindakan yang benar, ia juga yakin dengan tidak adanya pemain syarat kontroversial itu permainan akan jauh lebih baik.

"Tidak, saya pikir City tidak akan kehilangan dengan kepergian Balotelli, mereka memiliki beberapa pemain yang fantastis di dalam tim. Pada lini depan City juga terdapat pemain berkualitas yang akan mencetak lebih banyak gol dibandingkan Balotelli. Saya yakin mereka tidak akan merasa kehilangan Balotelli," ujar Johnson seperti dilansir Soccerway, Minggu (3/2/2013).

"Saya tidak sedang menghormati orang lain, tapi semua orang tahu siapa dia. Pada suatu hari dia jadi pemain hebat, tapi City telah memiliki pemain hebat lain yang jauh lebih sering mencetak gol darinya," sambungnya.

Balotelli sendiri dinilai pemain yang kerap melakukan tindakan kontroversial pada Liga Premier Inggris, selama dua setengah tahun berkarir di City, Balotelli tercatat telah menerima 22 kartu kuning dan empat kartu merah. Bagi Johnson penampilan Balotelli lebih banyak merugikan City, karena itu ia menilai permainan skuad asuhan Roberto Mancini yang akan menjadi lawan selanjutnya Liverpool akan bermain jauh lebih baik.

"Mario bermain untuk dirinya sendiri, ia tidak sering membantu pertahanan. Sebagai pemain kami memang pernah membuat sejumlah kesalahan. Tapi, Mario membiarkan penampilan timnya menurun dengan banyak kartu merah dan itu sangat konyol. dia adalah pemain hebat, namun melihat itu saja tidak cukup," tutupnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6979 seconds (0.1#10.140)