Bale: Kemenangan ini milik tim

Selasa, 26 Februari 2013 - 09:22 WIB
Bale: Kemenangan ini...
Bale: Kemenangan ini milik tim
A A A
Sindonews.com- Gareth Bale berhasil menjadi penentu kemenangan Tottenham Hotspur atas West Ham United dalam laga Liga Premier Inggris, Selasa (26/2) tadi malam. Kendati demikian, dia menolak anggapan bahwa kemenangan tersebut terjadi hanya karena kerja keras dirinya sendiri.

"Rekan-rekan di tim bermain baik. Itu yang membuat pertandingan menjadi lebih mudah. Ini bukan soal saya saja, melainkan soal tim. Kami bermain baik malam ini," ujarnya seperti dilansir Sky Sports, Selasa (26/2/2013).

Dalam pertandingan yang digelar di Upton Park, kandang West Ham tersebut, Bale memang bermain luar biasa. Pria berusia 23 tahun itu berhasil mencetak gol pertama bagi Spur pada menit ke 13 babak pertama. Namun keunggulan Spur tidak bertahan lama setelah Andy Carroll berhasil mencetak gol penyeimbang bagi West Ham.

Memasuki babak kedua. The Hammers -julukan West Ham berbalik unggul melalui Joe Cole sebelum akhirnya berhasil disamakan oleh Gylfi Sigurdsson. Saat pertandingan memasuki menit-menit akhir, Bale kembali mencetak gol yang pada akhirnya memastikan kemenangan Spur dalam derby London tersebut.

Berkat kemenangan tersebut, Tottenham berhasil menyalip Chelsea di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Premier Inggris. Namun, tim asuhan Andre Villas-Boas tersebut tidak bisa berleha-leha karena minggu depan, mereka akan menghadapi derby London lain melawan musuh bebuyutan, Arsenal.

"Kami tahu pertandingan melawan Arsenal akan sangat penting. Mereka tim yang hebat namun kami ingin sekali meraih tiga poin dan menjaga peluang kami untuk tampil di Liga Champions," tutup Bale.
(aww)
Berita Terkait
Final Kesembilan Tottenham...
Final Kesembilan Tottenham Hotspur
James Maddison Pakai...
James Maddison Pakai Nomor Harry Kane, Spurs Ditahan Brentford 2-2
Jan Vertonghen Isyaratkan...
Jan Vertonghen Isyaratkan Pindah ke Italia Atau Spanyol
Dilaporkan Bakal Hengkang,...
Dilaporkan Bakal Hengkang, Mourinho Sebut Kane Pemain Istimewa
Jose Mourinho Dipecat...
Jose Mourinho Dipecat Tottenham Hotspur
Kembali ke Spurs, Apakah...
Kembali ke Spurs, Apakah Bale Akan Kembali Tajam, Simak Analisa Ini
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
4 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
9 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
10 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
11 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
11 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
12 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Jet Tempur...
Penampakan Jet Tempur 3 Mesin Tanpa Ekor Milik China Bikin Heboh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved