Tujuh lifter Jabar digodok di Pelatnas
A
A
A
Sindonews.com - Tujuh atlet angkat besi Jabar menjalani pelatihan nasional (Pelatnas) untuk SEA Games XXVII/2013 di Nay Pyi Thaw, Myanmar. Ketujuh atlet tersebut adalah Imam Jamaludin, Deni, M. Hasbi, Sonia, Dewi Sapitri, Sri Wahyuni dan Riska Anjani.
Mereka kini tengah menjalani Pelatnas sampai menjelang pesta multi olahraga terbesar di Asia Tenggara itu. Ketua Bidang Angkat Besi Muhammad Minan menuturkan, tujuh dari 13 atlet angkat besi Jabar yang saat Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII lalu memperkuat Jabar, masuk dalam timnas SEA Games 2013.
''Alhamdulillah, dari 13 atlet angkat besi Jabar tujuh atlet masuk Pelatnas dan sedang dipersiapkan untuk menghadapi SEA Games Desember mendatang. Ini merupakan salah satu keuntungan besar bagi Jabar karena ketujuh atlet tersebut masih bisa memperkuat tim angkat besi Jabar di PON 2016,ā€¯ungkapnya.
Minan pun berharap tujuh atletnya bisa berprestasi di SEA Games nanti. Latihan displin harus dilakukan mengingat ajang SEA Games merupakan ajang internasional yang akan diikuti atlet-atlet hebat. Pihaknya optimistis bisa membawa hasil positif bagi Kontingen Indonesia di SEA Games 2013.
Menurut Minan, pihaknya akan terus menggali kekuatan atlet-atletnya. Terlebih Jabar akan menjadi tuan rumah PON 2016, selain atlet senior yang tengah fokus di Pelatnas, atlet angkat besi junior Jabar pun tidak kalah pamor.
Pasalnya, atlet-atlet senior Jabar masih akan terdegradasi dan digantikan atlet juniornya setelah nanti Pengda PABBSI Jabar akan menggelar tes untuk menentukan tim inti yang akan memperkuat Jabar.
Mereka kini tengah menjalani Pelatnas sampai menjelang pesta multi olahraga terbesar di Asia Tenggara itu. Ketua Bidang Angkat Besi Muhammad Minan menuturkan, tujuh dari 13 atlet angkat besi Jabar yang saat Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII lalu memperkuat Jabar, masuk dalam timnas SEA Games 2013.
''Alhamdulillah, dari 13 atlet angkat besi Jabar tujuh atlet masuk Pelatnas dan sedang dipersiapkan untuk menghadapi SEA Games Desember mendatang. Ini merupakan salah satu keuntungan besar bagi Jabar karena ketujuh atlet tersebut masih bisa memperkuat tim angkat besi Jabar di PON 2016,ā€¯ungkapnya.
Minan pun berharap tujuh atletnya bisa berprestasi di SEA Games nanti. Latihan displin harus dilakukan mengingat ajang SEA Games merupakan ajang internasional yang akan diikuti atlet-atlet hebat. Pihaknya optimistis bisa membawa hasil positif bagi Kontingen Indonesia di SEA Games 2013.
Menurut Minan, pihaknya akan terus menggali kekuatan atlet-atletnya. Terlebih Jabar akan menjadi tuan rumah PON 2016, selain atlet senior yang tengah fokus di Pelatnas, atlet angkat besi junior Jabar pun tidak kalah pamor.
Pasalnya, atlet-atlet senior Jabar masih akan terdegradasi dan digantikan atlet juniornya setelah nanti Pengda PABBSI Jabar akan menggelar tes untuk menentukan tim inti yang akan memperkuat Jabar.
(aww)