Menpora: Dana ISG cair bulan Maret

Kamis, 07 Maret 2013 - 23:17 WIB
Menpora: Dana ISG cair bulan Maret
Menpora: Dana ISG cair bulan Maret
A A A
Sindonews.com - Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo berjanji akan segera menyelesaikan permasalahan dana yang membelit penyelenggaraan Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 Pekanbaru, Riau.

Seperti diberitakan sebelumnya, selain masalah pembangunan venue yang belum selesai, ISG juga dihantam masalah dana yang tak kunjung cair. Padahal, multi event yang mempertemukan negara-negara islam itu akan berlangsung Juni mendatang.

Dilansir situs resmi Kemenpora, untuk ISG tahun ini, pemerintah sendiri dari APBN menganggarkan sebesar Rp 110 miliar, sedangkan pemerintah daerah dari APBD sebesar Rp 45 miliar.

"Masalah dana ini memang penting. Kami pemerintah pusat tetap berusaha dan tidak akan diam dengan dana yang dibintang, insya Allah akhir bulan Maret nanti dana akan turun,"kata Menpora.

"Yang penting, ayo kita semua sama-sama berusaha untuk memberikan yang terbaik agar pelaksanaan ISG nanti berjalan sukses. Kita jaga semua semangat masyarakat Riau yang ingin pelaksanaan ISG bisa digelar di sini dan tepat waktu," ia menambahkan.

Menpora sendiri sudah memberikan batas waktu hingga 1 April 2013 bagi penyelenggara untuk menyelesaikan semua masalah. Pada tanggal itulah, nasib penyelenggaraan ISG ditentukan. Gubernur Riau, Rusli Zainal, mengaku optimistis pelaksanaan ISG sesuai waktu yang dijadwalkan.

"Beberapa kekurangan tetap akan menjadi perhatian yang harus diselesaikan. Intinya saya akan berjuang hingga darah terakhir untuk mensukseskan Islamic Solidarity Games di Riau," kata Rusli Zainal.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9348 seconds (0.1#10.140)