Hari sial dua petenis putri Inggris
A
A
A
Sindonews.com - Petenis putri Inggris, Heather Watson dan Laura Robson, manuai sial. Kedua petenis tersebut tidak mampu mengamankan tempat di babak kedua Indian Wells Masters setelah tersingkir. Watson yang kini berada di peringkat ke-39 dijungkalkan wakil Rumania Irina Begu dengan dua set langsung 6-2, 6-4 dalam waktu satu jam 43 menit. Sementara Robson tersingkir setelah dikalahkan Sofia Arvidsson dalam pertarungan sengit tiga set 2-6, 7-6, 6-1.
Watson mengaku jika dirinya tidak menunjukkan permainan terbaiknya. Dia tidak mampu menemukan ritme permainannya selama pertandingan berlangsung. Kekalahan itu juga karena dia tidak terbiasa bermain di lapangan seperti itu. "Hari ini bukan hari terbaik saya. Sebab, saya tidak benar-benar bermain dengan baik selama pertandingan. Justru Begu yang mampu mendominasi permainan dengan baik dan dia merupakan lawan yang sulit untuk dikalahkan," aku Watson seperti dilansir Sporting life, Jumat (8/3/2013).
"Bukan hanya itu saja, saya juga merasa belum terbiasa bermain di lapangan seperti itu. Sehingga sangat sulit untuk memukul bola dengan baik," tambahnya.
Kegagalan itu membuat Robson dan Watson lebih memilih fokus untuk menjajal turnamen tenis di Miami pada 19 Maret mendatang.
Berikut hasil pertandingan babak pertama Indian Wells :
Taylor Townsend vs Lucie Hradecka 3-6, 7-6, 6-3
Urszula Radwanska vs Arantxa Rus 6-3, 6-3
Monica Niculescu vs Elina Svitolina 6-0 6-0
Watson mengaku jika dirinya tidak menunjukkan permainan terbaiknya. Dia tidak mampu menemukan ritme permainannya selama pertandingan berlangsung. Kekalahan itu juga karena dia tidak terbiasa bermain di lapangan seperti itu. "Hari ini bukan hari terbaik saya. Sebab, saya tidak benar-benar bermain dengan baik selama pertandingan. Justru Begu yang mampu mendominasi permainan dengan baik dan dia merupakan lawan yang sulit untuk dikalahkan," aku Watson seperti dilansir Sporting life, Jumat (8/3/2013).
"Bukan hanya itu saja, saya juga merasa belum terbiasa bermain di lapangan seperti itu. Sehingga sangat sulit untuk memukul bola dengan baik," tambahnya.
Kegagalan itu membuat Robson dan Watson lebih memilih fokus untuk menjajal turnamen tenis di Miami pada 19 Maret mendatang.
Berikut hasil pertandingan babak pertama Indian Wells :
Taylor Townsend vs Lucie Hradecka 3-6, 7-6, 6-3
Urszula Radwanska vs Arantxa Rus 6-3, 6-3
Monica Niculescu vs Elina Svitolina 6-0 6-0
(aww)