Azarenka tidak mau berpikir sebatas statistik

Sabtu, 09 Maret 2013 - 00:52 WIB
Azarenka tidak mau berpikir sebatas statistik
Azarenka tidak mau berpikir sebatas statistik
A A A
Sindonews.com - Petenis nomor dua dunia, Victoria Azarenka, mengawali musim 2013 sama seperti satu musim sebelumnya, ia mencatat hasil-hasil yang positif pada Januari dan Februari. Ketika tiba di turnamen Indian Wells Masters di California, Amerika Serikat, petenis yang biasa disapa Vika itu juga berharap bisa meraup banyak kemenangan.

"Di sini benar-benar tidak ada hal seperti tak terhentikan di tenis, karena cepat atau lambat itu akan terjadi pada semua orang," kata Azarenka, dikutip laman resmi WTA. "Saya di sini (Indian Wells) mencoba untuk memenangkan setiap pertandingan ketika saya pergi ke lapangan. Itulah mentalitas."

Dalam setiap pertandingannya, Vika akan mencetak kemenangan dan mencatat poin sebanyak-banyaknya, dan itu tergantung pada yang apa dia lakukan, seperti melakukan banyak berlatih di setiap hari. "Hanya memberikan yang terbaik, itulah satu-satunya hal yang bisa saya minta dari diri saya sendiri."

Petenis asal Belarusia itu sendiri berhasil melalui awal 2012 dengan rekor menang-kalah yang fenomenal 26-0. Selama itu ia berhasil memenangkan Sydney Internasional, Australia Terbuka, Doha dan Indian Wells, kemudian menembus perempat final Miami sebelum menyerah kepada Marion Bartoli. Sementara di tahun ini, sejauh ini, ia mencatat rekor 14-0. Dia berhasil mencapai semifinal Brisbane sebelum harus mundur karena cedera kaki, kemudian memenangkan Australia Terbuka dan Doha lagi. Sekarang dia sudah kembali lagi di Indian Wells. "Ini tidak benar-benar ada dalam pikiran saya untuk mengalahkan statistik," tukas Vika.

"Saya tidak pernah melihat untuk mengalahkan statistik atau rekor. Saya hanya ingin menang. Itulah yang terpenting. Apapun yang menyertainya, maka akan turut menyertai."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6472 seconds (0.1#10.140)