Jika fokus, Tontowi/Liliyana bisa cetak sejarah

Minggu, 10 Maret 2013 - 17:22 WIB
Jika fokus, Tontowi/Liliyana...
Jika fokus, Tontowi/Liliyana bisa cetak sejarah
A A A
Sindonews.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir selangkah lagi menciptakan sejarah. Keduanya bisa menjadi pasangan ganda campuran Indonesia pertama yang meraih gelar All England secara berturut-turut.

Namun sejarha itu baru bisa terwujud jika bisa melewati hadangan pemain China, Zhang Nan/Zhao Yunlei, dalam laga final All England 2013 yang akan berlangsung Minggu atau Senin (11/3/2013) dini hari WIB.

Menurut Liliyana, yang harus mereka lakukan adalah tetap fokus. Hal tersebut memang menjadi faktor yang masih kurang terasah dari keduanya di setiap laga mereka tahun ini.

"Untuk pertandingan selanjutnya, kami harus lebih fokus lagi. Semoga kami bisa tampil lebih baik di final dan bisa mempertahankan gelar juara,"ujar Liliyana seperti dilansir situs resmi PBSI.

Pertandingan nanti merupakan partai ketujuh kedua pasangan itu. Di enam pertarungan sebelumnya, Zhang/Zhao unggul empat kali. Namun pertemuan terakhir di Denmark Open Superseries Premier 2012 berhasil dimenangkan oleh Tontowi/Liliyana dalam dua gim langsung, 21-12, 21-17.

Soal peluang, keduanya sama-sama punya kesempatan. Yang lebih fokus dan siap, tentu bisa menjadi juara.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0703 seconds (0.1#10.140)