Mataram siap taklukkan Majapahit

Sabtu, 16 Maret 2013 - 13:27 WIB
Mataram siap taklukkan...
Mataram siap taklukkan Majapahit
A A A
Sindonews.com - PSIM Yogyakarta tidak gentar menghadapi tuan rumah PSMP Mojokerto dalam lanjutan Divisi Utama PT Liga Indonesia (Liga) Grup 5, Senin (18/3) besok. Meski tampil di depan suporter lawan, tim berjuluk Laskar Mataram ini menargetkan bisa membawa pulang poin dari Laskar Majapahit.

Manager sekaligus Pelatih PSIM Yogyakarta Maman Durrachman menegaskan, laga tandang memang berbeda kondisinya dibanding bermain di depan publik sendiri. Memenangi laga kandang lebih berpeluang, namun bertandang jauh dari rumah (Yogyakarta) tetap memiliki peluang. "Kami akan memanfaatkan peluang sekecil apa pun. Kami datang ke Mojokerto untuk merebut poin," katanya sebelum bertolak ke Mojokerto, Sabtu (16/3/2013).

Tim asal Kota Gudeg ini menyadari PSMP Mojokerto merupakan tim yang sulit dikalahkan jika bermain di depan publiknya, di Stadion Gajahmada Mojokerto. Persis Solo pun dipermak 0-3 oleh Laskar Majapahit.

Namun, bukan pekerjaan mudah PSIM merebut poin di Mojokerto. Tim yang berhome base di Stadion Mandala Krida ini datang ke Mojokerto tidak dengan kekuatan penuh. Bisa dipastikan dua pilar PSIM yang beoperasi sebagai gelandang bertahan bakal absen, yakni Eko Budi Santoso dan Antonius Kristianto. Keduanya tidak di bawa dalam lawatan ke Jawa Timur ini.

Absennya Eko memang sedikit memengaruhi 'area penghubung' belakang dan depan ini. Namun, Maman bisa bertaruh kepada Joni Sukirta sebagai pengganti Eko. Pemain asal Banyumas ini akan bahu membahu dengan sang kapten Nova Zaenal.

Sedangkan gelandang serang Wawan Sucahyo kondisinya masih diragukan. Wawan merasakan sakit pada tendon saat mengalahkan PPSM Sakti 3-1 pekan lalu. Jika pun Wawan terpaksa dipinggirkan, Maman bisa memberikan kesempatan kepada pemain muda Riyanto. Keberadaan Riyanto yang suda fit usai didera demam berdarah dengue (DBD) ini menjadi kabar positif bagi tim yang berdiri sejak 1929 ini. "Kondisi Wawan perlu dievaluasi lagi. Kalau belum siap, Riyanto yang akan menggantikan posisinya," imbuh Maman.

Persoalan lain yang dihadapi PSIM adalah mental bertanding tandang. Sejauh ini, dari 3 laga yang sudah dijalani, semuanya bertindak sebagai tuan rumah. Baru besok menjalani laga tandang atau bermain di depan dukungan penuh suporter fanatik lawan. "PSMP sebagai tuan rumah memang mendapat keuntungan, setidaknya dari dukungan suporter mereka. Tapi, kami tidak takut," tegasnya.

Kemenangan bagi PSIM semakin memantapkan posisinya di papan atas, setidaknya terus menguntit Persik Kediri yang dua hari sebelumnya menggulung tuan rumah Persis Solo 2-1. Saat ini, PSIM sebagai runner up Grup 5 dengan mengoleksi 6 poin dari 3 laga yang sudah dijalani. Sedangkan PSMP Mojokerto bertengger di posisi 5 dengan 3 poin dari 3 laga yang dilakoni.
(wbs)
Berita Terkait
Babak 8 Besar Liga 2:...
Babak 8 Besar Liga 2: PSIM Siap Redam Agresivitas PSMS
Hasil Liga 2: Bungkam...
Hasil Liga 2: Bungkam PSIM, Dewa United Promosi ke Liga 1
Gagal Promosi ke Liga...
Gagal Promosi ke Liga 1, Pemain PSIM Kejar-kejar Wasit Usai Laga
Bentrok Pecah di Jogja,...
Bentrok Pecah di Jogja, Suporter PSIM Tawuran dengan Warga
Hasil Liga 2 2021/2022:...
Hasil Liga 2 2021/2022: PSIM Yogyakarta Sukses Comeback, Gasak Hizbul Wathan FC dengan Skor Meyakinkan
PSIM Yogyakarta Kampiun...
PSIM Yogyakarta Kampiun Liga 2 2024-2025, Akhir Penantian 2 Dekade!
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
34 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved