Sharapova prioritaskan gelar Grand Slam

Selasa, 19 Maret 2013 - 11:33 WIB
Sharapova prioritaskan...
Sharapova prioritaskan gelar Grand Slam
A A A
Sindonews.com - Petenis asal Rusia, Maria Sharapova kini menempati posisi kedua peringkat petenis terbaik versi WTA. Meski semakin dekat dengan peringkat nomor satu dunia, Sharapova ternyata tak begitu antusias.

Sharapova menyebut, dirinya tak terlalu berambisi untuk jadi nomor satu dunia. Yang jadi incarannya adalah memenangkan gelar Grand Slam sebanyak mungkin. Jika dia menang banyak gelar, dengan sendirinya posisi Sharapova akan terkatrol naik.

"Nomor satu adalah nomor yang bagus. Semakin Anda konsisten dan hasil yang lebih baik yang Anda dapat dan lebih banyak kemenangan yang Anda raih, maka kesempatan Anda untuk mencapai itu akan lebih baik,"kata Sharapova yang baru saja keluar sebagai juara Indian Wells Masters 2013, seperti dilansir Supersport.

"Apakah itu yang kami semua inginkan? Tentu saja. Itu pertanyaan yang tak perlu dijawab. Tapi saya pikir pada saat ini, gelar Grand Slam prioritas lebih besar dalam karier saya,"ia menambahkan.

Sharapova sendiri pernah merasakan posisi nomor satu dunia. Dia bahkan menjadi pemain termuda kelima yang menduduki peringkat itu saat usianya masih 18 tahun pada 2005 lalu.
(wir)
Berita Terkait
Turnamen Tenis Sangat...
Turnamen Tenis Sangat Berarti bagi Pecinta Tenis
Bareng Miyu Kato, Aldila...
Bareng Miyu Kato, Aldila Sutjiadi Juara di Thailand Open 2024
Ratusan Petenis Ikuti...
Ratusan Petenis Ikuti Turnamen Tenis ITF Widjojo Soejono
Turnamen Tenis PERTI...
Turnamen Tenis PERTI 2024: ASTA UI Juara, Penantian 16 Tahun Berakhir
Club TSG dari Metland...
Club TSG dari Metland Juarai Tournamen Tenis STC III
Kejurnas VIII BAVETI...
Kejurnas VIII BAVETI Digelar di Semarang dengan Total Hadiah Rp110 Juta
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
8 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
9 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
10 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
11 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
12 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
12 jam yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved