Beckham belum mau pensiun
A
A
A
Sindonews.com – Gelandang veteran David Beckham masih enggan membicarakan soal pensiun. Pemain Inggris ini mengatakan dirinya masih memiliki hasrat yang besar untuk terus bermain jika kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG) berakhir usai musim ini.
Mantan kapten Tim Nasional Inggris itu pun tidak menampik peluang bermain di China kelak.
“Saya terus akan bermain sekarang. Jika kondisi saya tetap fit dan terus berkembang sebagai pemain sebab saya masih merasa bisa belajar dari pertandingan yang dimainkan, siapa tahu?" ujar Beckham dilansir theworldgame, Kamis (21/3/2013).
“Banyak orang yang mengatakan PSG menjadi klub terakhir saya dan musim lalu menjadi musim terakhir saya tapi kenyataannya saya terus bermain. Saya senang bermain, jadi kita lihat saja nanti,” tambahnya.
Melihat usianya yang sudah 37 tahun, banyak yang menyebut Beckham sudah mendekati akhir dalam karirnya sebagai pensiun. Dia bergabung dengan PSG pada bulan Januari lalu dengan kontrak pendek sampai akhir musim ini setelah meninggalkan Los Angeles Galaxy bulan Desember.
Mantan kapten Tim Nasional Inggris itu pun tidak menampik peluang bermain di China kelak.
“Saya terus akan bermain sekarang. Jika kondisi saya tetap fit dan terus berkembang sebagai pemain sebab saya masih merasa bisa belajar dari pertandingan yang dimainkan, siapa tahu?" ujar Beckham dilansir theworldgame, Kamis (21/3/2013).
“Banyak orang yang mengatakan PSG menjadi klub terakhir saya dan musim lalu menjadi musim terakhir saya tapi kenyataannya saya terus bermain. Saya senang bermain, jadi kita lihat saja nanti,” tambahnya.
Melihat usianya yang sudah 37 tahun, banyak yang menyebut Beckham sudah mendekati akhir dalam karirnya sebagai pensiun. Dia bergabung dengan PSG pada bulan Januari lalu dengan kontrak pendek sampai akhir musim ini setelah meninggalkan Los Angeles Galaxy bulan Desember.
(irc)