SD Muhamadiyah 3 Wirobrajan juara pencak silat

Minggu, 26 Mei 2013 - 18:52 WIB
SD Muhamadiyah 3 Wirobrajan juara pencak silat
SD Muhamadiyah 3 Wirobrajan juara pencak silat
A A A
Sindonews.com - Kontingen SD Muhammadiyah 3 Wirobrajan, Yogyakarta keluar sebagai juara umum kejuaran pencak silat antar SD se kota Yogyakarta memperebutkan piala Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) setempat. SD Muhammadiyah 3 Wirobrajan keluar sebagai juara setelah mengumpulkan medali terbanyak, yakni 5 emas, 1 perak dan 1 perunggu.

Kejuaran pencak silat itu berlangsung selama dua hari, yakni mulai Sabtu (25/5) hingga Minggu (26/5) di Graha IST Akprind Yogyakarta. Ketua Pengda IPSI DIY GBPH Hadi Winoto membuka langsung kejuaraan tersebut.

Ketua Panita Pelaksana kejuaraan pencak silat tingkatSD se kota Yogyakarta Kapten Inf Tumadi mengatakan kegiatan ini diikuti 208 peserta dari 35 SD yang ada di Yogyakarta. Peserta kejuaraan dibagi menjadi beberapa dua kategori. Yaitu pemula dan seni pencak silat. Untuk kategori pemula dibagi dalam 26 kelas dan seni pencak silat dalam dua kelas.

“Bagi para juara akan mendapatkan tropi dan piagam serta bagi juara umum mendapatkan piala bergilir Kepala dinas pendidikan,” katanya.

Sedangkan maksud digelarnya kejuaraan ini yaitu untuk mengenalkan olahraga pencak silat sejak usia dini sekaligus mengairahkan olah raga tersebut, bukan hanya di tingkat kota Yogyakarta, namun juga seluruh DIY. Karena itu, guna mewujudkan hal tersebut, maka harus mendapat dukungan semua pihak, sehingga pencak silat semakin dikenal masyarakat “Selain itu, kejuaraan ini, juga akan digelar rutin setiap tahun sekali,” paparnya.

Ketua Pengda IPSI DIY GBPH Hadi Winoto mengatakan menyambut baik kegiatan tersebut. Sehingga dengan langkah ini, diharapkan akan muncul bibit-bibit muda potensial, yang nantinya akan dapat memberikan kontribusi, bukan hanya di tingkat lokal, namun juga nasional dan internasional.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5099 seconds (0.1#10.140)