Tinton-Hendri kembali ke Persis LPIS

Minggu, 14 April 2013 - 20:47 WIB
Tinton-Hendri kembali...
Tinton-Hendri kembali ke Persis LPIS
A A A
Sindonews.com - Dua pilar Persis Solo versi LPIS, Tinton Suharto dan Hendri Aprilianto dalam waktu dekat kembali ke tim Laskar Sambernyawa. Kedua pesepakbola yang juga prajurit aktif TNI berniat datang ke Solo mengingat jadwal pendidikan TNI di Bandung belum turun sampai tiga hari sebelum im kebanggaan publik Solo ini bertanding di ajang Divisi Utama LPIS musim ini.

Pelatih Persis LPIS Widyantoro mengaku sudah berkomunikasi dengan kedua pemain yang menjadi kerangka inti tim besutannya itu. "Keduanya menghubungi saya akan kembali ke Solo. Namun, begitu jadwal pendidikan sudah turun, keduanya langsung kembali ke Bandung," katanya, Minggu (14/4/2013).

Kedua pemain yang juga prajurit aktif TNI ini terpaksa harus meninggalkan Persis Solo LPIS setelah ada perintah negara untuk kembali ke Kesatuan guna melanjutkan pendidikan di Bandung. Setelah di Bandung beberapa lama, jadwal pendidikan beum turun sehingga memungkinkannya kembali ke Solo. Widyantoro mengaku, kembalinya dua eks PPSM Magelang ini membuatnya sumringah. Dia berharap keduanya bisa bertanding saat tim yang berdiri pada 1923 ini menjalani laga perdana kontra Persires Banjarnegara. "Semoga bisa bermain di laga perdana," pintanya.

Kehadiran keduanya memang sangat dibutuhkan tim Kota Bengawan. Kehadiran Hendri bisa membuat lini belakang kian solid. Sedangkan Tinton yang berposisi sebagai gelandang serang bisa menjadikan distribusi bola kepada duet Ferry Anto dan Tri Handoko lancar.

Namun, pelatih berlisensi A nasional ini tetap membutuhkan pemain baru yang ditempati Henri dan Tinton. Pasalnya, begitu jadwal pendidikan TNI di Bandung sudan turun, keduanya langsung meninggalkan tim yang berhome base di Stadion Manahan ini menuju Kota Kembang. Sementara itu, kubu Persires yang menjadi lawan perdana Persis LPIS mengaku belum siap menggelar pertandingan di home base barunya, Stadion Soemitro Kolopaking Banjarnegara.

Panpel setempat mengaku belum siap bertindak selaku tuan rumah, sehingga laga perdana tersebut akhirnya dipindah di Stadion Manahan Solo, Persis yang bertindak sebagai tuan rumah.

Manager Persires Borgo Pane mengatakan, sudah berkordinasi dengan PT LPIS selaku operator liga di Jakarta perihal ketidaksiapan menjadi tuan rumah. Akhirnya PT LPIS mengijinkan laga dipindah di Solo, Persis yang bertindak sebagai tuan rumah dahulu di putaran pertama ini. "Sudah disetujui, laga dipindah di Solo," kata dia.
(wbs)
Berita Terkait
Bhayangkara FC vs Persis...
Bhayangkara FC vs Persis Solo: Dibayangi Pemecatan, Jacksen Yakin Masa Suram Laskar Sambernyawa Berakhir
Persis Solo Umumkan...
Persis Solo Umumkan Giovani Numberi Pemain Anyar Jelang Liga 1 2024/2025
Dibayari Saat Beli Bensin,...
Dibayari Saat Beli Bensin, Erick Thohir Bujuk Aremania Dukung Persis Solo
Persis Solo Hadapi Badai...
Persis Solo Hadapi Badai Cedera di Awal Musim Liga 1 2023/2024
Ramadhan Sananta Dipanggil...
Ramadhan Sananta Dipanggil Timnas Indonesia, Pelatih Persis Solo: Dia Striker Terbaik
Kaesang Jadi Direktur...
Kaesang Jadi Direktur Utama Persis Solo
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
8 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
10 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
11 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
12 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
13 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
13 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved