GBLA menyulut semangat Persib

Kamis, 18 April 2013 - 11:03 WIB
GBLA menyulut semangat Persib
GBLA menyulut semangat Persib
A A A
Sindonews.com - Stadion memang jadi identitas lain dari sebuah klub. Kemegahan stadion bisa menjadi simbol dari kebesaran sebuah tim. Hal itu juga yang diharapkan para pengurus dan pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman terhadap keberadaan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Manajer Persib, Umuh Muchtar bahkan tak sungkan mengutarakan mimpinya kelak Maung Bandung bakal berpesta juara di Stadion dengan daya tampung sekitar 38 ribu tempat duduk tersebut."Kalau bisa juara di sini, itu akan jadi sesuatu yang luar biasa. Bermain di Stadion semegah ini pasti jadi impian semua tim di Indonesia," ucap Umuh.

Stadion GBLA resmi dinyatakan selesai pembangunannya pada 31 Maret lalu. Namun, proses pembangunan fasilitas penunjang seperti akses jalan dan lahan parkir serta evaluasi atau uji kelayakan bangunan masih akan dijalankan hingga enam bulan kedepan.

Jika dihitung berdasarkan perkiraan waktu maka, Persib kemungkinan besar baru bisa menggunakan Stadion GBLA pada bulan September nanti. Sayangnya meski kompetisi Indonesia Super League (ISL) masih berjalan pada saat itu, namun Persib kemungkinan baru bisa menggunakan Stadion GBLA pada kompetisi musim depan.

"Kita harapkan saja keberadaan Stadion GBLA ini, bisa memacu motivasi dan semangat baru. Terutama buat para pemain, mereka pasti akan lebih bersemangat kalau bermain di Stadion sebagus ini. Biaya besar yang selama ini dikeluarkan untuk pembangunan Stadion cukup sepadan dengan kualitasnya," ucap Umuh.

Di antara rombongan Persib Bandung yang menyempatkan diri mengunjungi Stadion GBLA, Rabu (17/4) lalu. Pelatih Djadjang Nurdjaman merupakan salah satu yang meragukan stadion berkapasitas 38.000 tempat duduk itu bisa digunakan pada tahun ini. Ia memperkirakan, Persib baru akan bisa menggunakan stadion tersebut pada tahun depan.

"Melihat kondisinya, terutama bagian luar dan akses jalan, saya tidak terlalu yakin stadion ini bisa digunakan tahun ini. Tapi, tahun depan, pasti akan kita pakai," kata Djanur.

Seperti rombongan Persib lainnya, Djadjang mengaku kagum dengan kemegahan stadion yang digagas Wali Kota Bandung, Dada Rosada ini. "Stadion ini memang megah. Semoga, kemegahan stadion ini bisa memicu setiap pemain Persib kelak," tandasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7322 seconds (0.1#10.140)
pixels