Tim dayung putri Indonesia siap perbaiki prestasi

Kamis, 30 Mei 2013 - 15:49 WIB
Tim dayung putri Indonesia...
Tim dayung putri Indonesia siap perbaiki prestasi
A A A
Sindonews.com - Gagal menyumbang medali emas bagi Merah-Putih di kejuaraan dayung Singapura Open, tidak membuat kapten tim dayung Indonesia, Kanti Setiawati patah semangat. Namun semangatnya makin tertantang mengejar prestasi maksimal melalui Macau Internasional Open yang akan digelar 12 Juni 2013.

"Setelah kembali ke Tanah Air dari Singapura Open saya bersama teman-teman di Pelatnas SEA Games XXVII berpacu untuk memperbaiki kesalahan yang terjadi saat tampil di Singapura. Dengan harapan, saat tampil di nomor 500 m perahu naga bisa menyuguhkan prestasi optimal bagi tim Merah-Putih,” ujarnya seperti dilansir situs resmi Satlakprima, Kamis (30/5).

Menurutnya, nomor 500 m putri perahu naga diperkuat 22 atlet. Hal ini membutuhkan kerjasama yang solid dalam menghasilkan kayuhan maksimal agar jalannya perahu lebih kencang dibanding lawan. Strategi ini terus dipelajari selama melakukan latihan di Waduk Jatiluhur, Jabar.

Diakuinya, saat tampil di Singapura Open kalah dalam starth. Kekalahan ini sudah dipelajari dan perubahan strategi akan diterapkan di Macau. Keberhasilan di Macau nanti akan diterapkan saat tampil di SEA Games XXVII untuk menandingi tim dari Vietnam dan tuan rumah Myanmar.

Sedang di Macau nanti, lawan kuat sudah jelas datang dari China. Namun ia tetap optimis mampu menandingi China, dengan catatan strategi starth bisa diatasi. Bila hal itu berjalan sesuai harapan, maka tidak menutup kemungkinan tim dayung putri mampu menebus kegagalan di Singapura Open dengan meraih prestasi optimal di Macau.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1239 seconds (0.1#10.140)