Gerina berani pasang target tinggi

Kamis, 30 Mei 2013 - 23:57 WIB
Gerina berani pasang...
Gerina berani pasang target tinggi
A A A
Sindonews.com - Ikut program character building yang digelar Satlak Prima membuat atlet layar, Gerina Henggola Putri, kian percaya diri. Bahkan, dia berani membidik medali emas di ajang SEA Games XXVII Myanmar, Desember mendatang.

"Target saya medali emas di SEA Games Myanmar nanti,"kata atlet asal Jawa Timur kelahiran 17 Juli 1989 itu, seperti di lansir situs resmi Satlak Prima.

Sejauh ini, prestasi terbaik Gerina adalah meraih medali perak Pekan Olahraga Nasional (PON) Riau dan medali emas dan perak Malaysia Open 2011. Untuk itu, dia berharap di Myanmar nanti bisa mencetak prestasi lebih tinggi lagi.

Demi mewujudkan ambisinya itu, Gerina rela ditempa dengan pendidikan militer dalam program ini. Dia bahkan senang bisa mendapatkan kesempatan ini.

"Bagi saya ini sangat luar biasa. Tidak semua orang mendapatkan kesempatan semacam ini, kalau mereka bukan tentara. Untuk itu, saya merasa beruntung sekali ikut program ini karena setelah ini tentu saya akan lebih disiplin berlatih demi satu tujuan, merebut medali emas pada SEA Games XXVII Myanmar Desember mendatang,"ucapnya.
--
(wir)
Berita Terkait
PB POBSI Target 2 Medali...
PB POBSI Target 2 Medali Emas di SEA Games Kamboja 2023
CdM SEA Games Kamboja...
CdM SEA Games Kamboja 2023 Puji Persiapan PB POBSI
Timnas Indonesia U-22...
Timnas Indonesia U-22 vs Filipina: Cari Komposisi Terbaik
Kunjungi Pelatnas PB...
Kunjungi Pelatnas PB POBSI Jelang SEA Games 2023, Menpora: Pulang Bawa Medali Emas!
Persiapan SEA Games...
Persiapan SEA Games 2023 Berjalan Lancar, Gebby Bidik Medali Emas Biliar
Sambut SEA Games XXXII/2023...
Sambut SEA Games XXXII/2023 di Phnom Penh, FTI Gelar Seleknas Atlet Triatlon
Berita Terkini
17 Pemain ASEAN All-Stars...
17 Pemain ASEAN All-Stars saat Tantang Manchester United di Bukit Jalil
43 menit yang lalu
PB POBSI Harap Kehadiran...
PB POBSI Harap Kehadiran Juara Dunia Pacu Semangat Atlet Biliar Indonesia
1 jam yang lalu
Juara Dunia Biliar Fedor...
Juara Dunia Biliar Fedor Gorst Pamer Keahlian di 4 Lokasi Ini!
1 jam yang lalu
Fedor Gorst Kirim Pesan...
Fedor Gorst Kirim Pesan untuk Pebiliar Muda Indonesia
2 jam yang lalu
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
12 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
15 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved