Persibo lupakan Gusnul

Jum'at, 31 Mei 2013 - 17:42 WIB
Persibo lupakan Gusnul
Persibo lupakan Gusnul
A A A
Sindonews.com - Persibo Bojonegoro tidak lagi berharap banyak sentuhan pelatih Gusnul Yakin dalam menjalani kompetisi Indonesian Super League (IPL). Gusnul yang sudah absen di dua pertandingan lawan Persebaya Surabaya dan Persepar Palangkaraya, kemungkinan tak akan dipakai lagi.

Manajemen memercayakan kendali tim ke asisten pelatih Bambang Pramudji sebagai caretaker.Bambang sudah menjadi nakhoda tim secara penuh ketika Persibo dibabat Persebaya 5-1 dan ditahan imbang tanpa gol Persepar 0-0 di Stadion Letjen H Soedirman.

Di pertandingan selanjutnya kontra Persijap Jepara, Bambang Pramudji bakal tetap bertanggungjawab terhadap tim. Dia sendiri menyatakan tidak masalah jika dipercaya untuk meneruskan tugas Gusnul Yakin yang malas melatih karena tidak digaji selama lima bulan.

“Saya siap diberi tanggungjawab selama tim membutuhkan. Kondisi tim memang kurang bagus karena masih kekurangan pemain, tapi saya akan mencoba melakukan yang terbaik untuk Persibo,” ucap Bambang. Dirinya sejauh ini masih single fighter atau bekerja sendiri melatih tim.

Sebab tidak ada asisten pelatih lain yang mendampinginya dan manajemen baru sebatas rencana mendatangkan asisten pelatih. Praktis, semua materi latihan ditangani sendiri oleh Bambang Pramudji, baik pemain out field maupun kiper. “Ya sementara harus dilakukan sendiri,” katanya.

Dia sendiri sebenarnya harus memecah konsentrasi karena sekaligua tercatat sebagai pegawai negeri sipil (PNS) di Kota Pudak. Namun menurutnya itu bukan persoalan karena dia juga ingin mengembalikan Persibo sebagai salah satu klub professional yang disegani.

Sementara, terkait persoalan dengan Gusnul Yakin, manajemen menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih asal Malang tersebut. Jika Gusnul tidak lagi berhasrat meneruskan kerjanya di Bojonegoro, maka manajemen juga tidak keberatan melepasnya.

“Tapi kalau Gusnul masih memiliki keinginan melatih di Persibo, kami tetap menyambutnya dengan tangan terbuka. Jika memang Gusnul tidak mau meneruskan tugasnya, otomatis Bambang Pramudji yang akan berposisi sebagai pelatih untuk seterusnya,” jelas Manajer Persibo Nur Yahya.

Manajemen sendiri belum berpikir untuk mencari pelatih anyar karena menganggap Bambang masih cukup bisa diandalkan. Selain itu persoalan finansial juga menjadi ganjalan utama jika Laskar Angling Dharma ingin mendatangkan seorang pelatih baru.

Pada Minggu (2/6), Persibo bakal melakoni pertandingan away ke Gelora Kartini, markas Persijap Jepara. Diprediksi Persibo bakal menurunkan kekuatan yang sama persis dengan saat menghadapi Persepar. Tim kesayangan Boromania masih menunggu satu pemain asing anyar yakni Abel Ciello.
(wbs)
Berita Terkait
Drama Liga 2! Persibo...
Drama Liga 2! Persibo Bojonegoro Tolak Bertanding, Deltras FC Tembus 8 Besar
Presiden Persibo Bojonegoro...
Presiden Persibo Bojonegoro Keberatan atas Keputusan LIB soal Laga Kontra Deltras Sidoarjo
Hubungan Memanas, Wabup...
Hubungan Memanas, Wabup Bojonegoro Laporkan Bupati ke Polisi Gegara Harga Diri Disinggung di Grup WA
Puncak Pemilihan Kange...
Puncak Pemilihan Kange Yune Bojonegoro 2023 Digelar Esok Hari dengan Sederet Acara Meriah
Terbukti, Bojonegoro...
Terbukti, Bojonegoro Kalahkan Kabupaten Sekitar Bidang Infrastruktur dan Penurunan Kemiskinan
BPBD Jatim dan Tim SAR...
BPBD Jatim dan Tim SAR Gabungan Kembali Sisir Lokasi Kecelakaan Air di Bojonegoro
Berita Terkini
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
3 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
4 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
4 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
5 jam yang lalu
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
6 jam yang lalu
Sensasi Balap Outdoor...
Sensasi Balap Outdoor di Kailash MX GTX Open 2025: Amankan Posisi, Nikmati Aksi, dan Jangan Lupa Goyang!
8 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved