Pacers paksa Heat mainkan laga ke-7
Minggu, 02 Juni 2013 - 10:53 WIB

Pacers paksa Heat mainkan laga ke-7
A
A
A
Sindonews.com - Indiana Pacers tak mau menyerah begitu saja dari Miami Heat. Roy Hibbert dkk terus memberikan perlawanan sengit dari sang juara bertahan.
Dalam pertandingan keenam final wilayah timur, Pacers kembali memaksakan hasil imbang menjadi 3-3 berkat kemenangan 91-77 atas Heat, Minggu (2/6/2013). Dengan ini, laga ketujuh yang akan berlangsung di kandang Heat, akan menjadi penentu.
Tampil di depan pendukungnya sendiri, para pemain Pacers tampil menggila. Sempat tertinggal 23-21 di akhir kuarter pertama, Pacers bangkit dan tak membiarkan Heat unggul pada tiga kuarter berikutnya.
Permainan Pacers makin luar biasa pada kuarter ketiga. Mereka mencetak 29 poin dan hanya membiarkan Heat mencetak 25 poin saja. Tambahan 23 poin pada kuarter ketiga membuat Pacers menutup laga ini dengan skor 91-77.
Paul Goerge menjadi penyumbang poin terbanyak Pacers dengan 28 poin. Diikuti oleh Hibbert yang mencetak 24 poin. Sementara Goerge Hill menyumbang 16 poin.
Di kubu Heat, LeBron James mencetak poin terbanyak, yaitu 29 poin. Sedangkan Mario Chalmers dan Dwayne Wade masing-masing mencetak 10 angka. Chris Bosh tampil buruk dengan hanya mencetak 5 poin saja.
Dalam pertandingan keenam final wilayah timur, Pacers kembali memaksakan hasil imbang menjadi 3-3 berkat kemenangan 91-77 atas Heat, Minggu (2/6/2013). Dengan ini, laga ketujuh yang akan berlangsung di kandang Heat, akan menjadi penentu.
Tampil di depan pendukungnya sendiri, para pemain Pacers tampil menggila. Sempat tertinggal 23-21 di akhir kuarter pertama, Pacers bangkit dan tak membiarkan Heat unggul pada tiga kuarter berikutnya.
Permainan Pacers makin luar biasa pada kuarter ketiga. Mereka mencetak 29 poin dan hanya membiarkan Heat mencetak 25 poin saja. Tambahan 23 poin pada kuarter ketiga membuat Pacers menutup laga ini dengan skor 91-77.
Paul Goerge menjadi penyumbang poin terbanyak Pacers dengan 28 poin. Diikuti oleh Hibbert yang mencetak 24 poin. Sementara Goerge Hill menyumbang 16 poin.
Di kubu Heat, LeBron James mencetak poin terbanyak, yaitu 29 poin. Sedangkan Mario Chalmers dan Dwayne Wade masing-masing mencetak 10 angka. Chris Bosh tampil buruk dengan hanya mencetak 5 poin saja.
(wir)