Memphis persilakan Hollins pergi

Selasa, 11 Juni 2013 - 09:25 WIB
Memphis persilakan Hollins...
Memphis persilakan Hollins pergi
A A A
Sindonews.com - Kabar mengenai perbedaan filosofis antara pemilik Memphis Grizzlies, Robert Pera dengan pelatih Lionel Hollins semakin gencar diberitakan. Bahkan kabar terbaru menyebutkan jika tim tidak akan memperpanjang kontraknya.

Informasi ini di dapat dari media internal tim yang melaporkan hal ini. Dengan demikian, spekulasi yang selama ini berkembang tentang perbedaan filosofis antara pemilik tim dengan pelatih berusia 46 tahun tersebut semakin nyata terlihat.

Padahal sebelumnya Hollins sempat menyatakan bahwa, dirinya tidak pernah tahu jika ada perbedaan filosofis dengan pemilik tim. Meskipun tim sudah mempersilakannya untuk melakukan komunikasi dengan tim lain sebelum kontraknya berakhir pada 30 Juni mendatang, namun ia bersikeras untuk tetap bertahan di Memphis.

"Mereka sangat menghormati dan menghargai peran serta kinerja saya selama ini. Tapi hal lain yang saya tahu bahwa saya telah diberikan izin oleh mereka untuk berbicara dengan tim lain. Saya cinta dengan Grizzlies, bahkan saya tidak pernah mempunyai niat sedikitpun untuk pergi ke tim mana pun. Sehingga saya tidak ingin berbicara dengan setiap tim lain. Karena saya ingin tetap berada di sini," tutur Hollins seperti dilansir ESPN, Selasa (4/6) lalu.

Ada beberapa spekuasi yang berkembang jika Memphis sudah mempersiapkan sejumlah kandidat yang akan menggantikan Hollins. Mereka adalah mantan pelatih Denver Nuggets George Karl, dan mantan Phoenix Suns Alvin Gentry. Tetapi ada satu nama yang diprediksinya akan meneruskan penampilan tim di musim depan yakni asisten pelatih Dave Joerger.

Hingga saat ini belum ada keputusan yang resmi dari Memphis terkait masa depan Hollins.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8375 seconds (0.1#10.140)