Kuasai permainan, Berdych jegal Zemlja
A
A
A
Sindonews.com - Kemampuan Tomas Berdych untuk mengalahkan petenis Slovenia, Grega Zemlja, Kamis (13/6), mengantarkan petenis unggulan kedua itu maju ke babak perempat final Aegon Championship 2013 di Queens Club, Inggris.
Berdych, petenis nomor enam dunia, selalu mengontrol jalannya pertandingan, dan dengan cepat dia membungkus kemenangan dua set langsung 6-3, 6-4. Selama pertandingan, Berdych berhasil melakukan 11 kali aces dan mencatatkan 78 persen servis poin.
Sementara itu, Zemlja, yang menempati unggulan ke-16, mencatatkan sembilan kali aces dan mematahkan 10 dari 12 kali kesempatan break points lawannya, Berdych.
Kini, pemain asal Republik Ceko berusia 27 tahun itu, akan bermain dengan unggulan kelima asal Kroasia, Marin Cilic, atau pemain kualifikasi, Feliciano Lopez dari Spanyol, untuk memperoleh tempat di semifinal.
Berdych, petenis nomor enam dunia, selalu mengontrol jalannya pertandingan, dan dengan cepat dia membungkus kemenangan dua set langsung 6-3, 6-4. Selama pertandingan, Berdych berhasil melakukan 11 kali aces dan mencatatkan 78 persen servis poin.
Sementara itu, Zemlja, yang menempati unggulan ke-16, mencatatkan sembilan kali aces dan mematahkan 10 dari 12 kali kesempatan break points lawannya, Berdych.
Kini, pemain asal Republik Ceko berusia 27 tahun itu, akan bermain dengan unggulan kelima asal Kroasia, Marin Cilic, atau pemain kualifikasi, Feliciano Lopez dari Spanyol, untuk memperoleh tempat di semifinal.
(nug)