Pippen kecewa dengan sikap penggemar Bulls

Selasa, 18 Juni 2013 - 16:55 WIB
Pippen kecewa dengan...
Pippen kecewa dengan sikap penggemar Bulls
A A A
Sindonews.com - Desakkan para penggemar Chicago Bulls untuk memastikan masa depan salah satu pemainnya Derrick Rose, ternyata mendapatkan tanggapan serius dari mantan bintang mereka Scottie Pippen. Menurutnya, penggemar tidak pantas memberikan kritikan kepada pemain yang sedang berjuang dengan kondisi kesehatan yang tidak maksimal.

Diketahui, Rose harus melewatkan musim ini akibat menderita cedera lutut. Bahkan, ia sempat memberikan sinyal positif kepada Bulls, setelah dirinya sudah memulai latihan pada Februari. Tapi tim medis melarangnya untuk bermain sebelum kondisinya benar-benar pulih. Akibatnya Bulls harus tersingkir di babak kedua playoff menghadapi juara bertahan, Miami Heat. Hal inilah yang membuat penggemar Bulls kecewa melihat kondisi kesehatan Rose.

Pippen merasa terkejut penggemar Bulls yang selama ini menemani karirnya di olahraga basket, memberikan kritikan yang pedas kepada Rose. Baginya, seharusnya mereka memberikan dukungan penuh kepada point guard dan bukannya malah memberikan kritikan.

"Saya agak terkejut ketika fans memberikan komentar pedas terkait cedera yang dialami Rose. Bagi saya tidak ada yang bisa memprediksikan apakah kita dapat menghindari cedera atau tidak. Jadi yang bisa memberikan keputusan untuk kembali ke lapangan atau tidak adalah dirinya sendiri," bela Pippen dilansir ESPN, Selasa (18/6/2013).

"Sebagai pemain yang sudah melewatkan banyak pertandingan, saya tahu setiap pemain akan mengalami hal itu. Tak terkecuali saya yang pernah menjalani operasi. Tetapi untuk berjuang untuk mendapatkan kepercayaan diri lagi pasti memerlukan waktu. Terkadang sebagai pemain kita terlalu percaya dengan ucapan dokter, misalnya sakit kepala yang Anda derita sudah bisa diatasi. Padahal kita yang merasakan dan itu tidak benar-benar terjadi," sambungnya.

Melihat fenomena ini, Pippen menyadari bahwa penggemar tidak sabar dengan kondisi kesehatan Rose yang belum menunjukkan arah yang positif. Kendati demikian, ia percaya baik Rose maupun Bulls bisa mengatasi masalah ini untuk mengambil keputusan yang terbaik di masa depan.

"Fans terlalu banyak menuntut. Mereka ingin menang dan ketika Anda mengalami cedera, mereka ingin Anda kembali keesokan harinya. Namun saya tegaskan sekali lagi bahwa ini adalah sebuah proses dijalani. Kami semua berharap Rose bisa kembali secepat mungkin dan buang jauh-jauh pemikiran tentang perasaan negativ tentangnya, meskipun ia melewatkan musim ini," pungkasnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0743 seconds (0.1#10.140)