Pelatih Miami Heat tegur fans jelang laga krusial
A
A
A
Sindonews.com - Chris Bosh kecewa dengan sikap para penggemar Miami Heat saat mereka menjalani pertandingan game keenam final NBA 2012/2013, Rabu (19/6) WIB.
Kejadian itu berawal ketika Heat tertinggal perolehan poin dari Spurs dengan skor 94-89 di kuater keempat. Tertinggal poin membuat puluhan penggemar Heat meninggalkan jalannya pertandingan di markas mereka (American Airlines Arena). Namun dengan kerja keras para pemain membuat tim besutan Erik Spoelstra yang digawangi LeBron James mampu mengejar ketertinggalan tersebut.
Setelah mengetahui tim kesayangannya mampu memperkecil kedudukan, tak disangka penggemar yang tadinya sudah meninggalkan pertandingan tiba-tiba kembali masuk. Hal itu diketahui Bosh, saat menyaksikan tayangan ulang seusai pertandingan.
Karenanya, jelang laga penentuan final NBA, Bosh meminta kepada penggemar yang melakukan tindakan kurang menyenangkan itu tidak datang pada pertandingan game ketujuh nanti. Pasalnya, Heat membutuhkan dukungan di pertandingan krusial seperti ini.
"Untuk mereka yang pergi lebih awal kemarin, pastikan Anda tidak datang saat game tujuh nanti. Kami hanya ingin mereka yang berada dalam gedung sampai pertandingan selesai. Sebab kami membutuhkan penggemar yang tak kenal kata menyerah. Jadi bagi mereka menyerah atau meragukan kemampuan kami, bisa menyaksikan pertandingan dari rumah," tegasnya dilansir ESPN, Jumat (21/6/2013).
Pertandingan game ketujuh nanti akan berlangsung Kamis (20/6) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.
Kejadian itu berawal ketika Heat tertinggal perolehan poin dari Spurs dengan skor 94-89 di kuater keempat. Tertinggal poin membuat puluhan penggemar Heat meninggalkan jalannya pertandingan di markas mereka (American Airlines Arena). Namun dengan kerja keras para pemain membuat tim besutan Erik Spoelstra yang digawangi LeBron James mampu mengejar ketertinggalan tersebut.
Setelah mengetahui tim kesayangannya mampu memperkecil kedudukan, tak disangka penggemar yang tadinya sudah meninggalkan pertandingan tiba-tiba kembali masuk. Hal itu diketahui Bosh, saat menyaksikan tayangan ulang seusai pertandingan.
Karenanya, jelang laga penentuan final NBA, Bosh meminta kepada penggemar yang melakukan tindakan kurang menyenangkan itu tidak datang pada pertandingan game ketujuh nanti. Pasalnya, Heat membutuhkan dukungan di pertandingan krusial seperti ini.
"Untuk mereka yang pergi lebih awal kemarin, pastikan Anda tidak datang saat game tujuh nanti. Kami hanya ingin mereka yang berada dalam gedung sampai pertandingan selesai. Sebab kami membutuhkan penggemar yang tak kenal kata menyerah. Jadi bagi mereka menyerah atau meragukan kemampuan kami, bisa menyaksikan pertandingan dari rumah," tegasnya dilansir ESPN, Jumat (21/6/2013).
Pertandingan game ketujuh nanti akan berlangsung Kamis (20/6) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.
(akr)