Viking berikan bunga mobil pelat B

Kamis, 27 Juni 2013 - 12:02 WIB
Viking berikan bunga...
Viking berikan bunga mobil pelat B
A A A
Sindonews.com - Puluhan suporter Persib Bandung yang tergabung dalam Viking Kampus Bandung Raya akan menggelar aksi simpati dengan membagikan bunga mawar ke pengendara mobil pelat B di Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis (27/6/2013).

Rencananya aksi bagi-bagi bunga akan dilakukan di Jalan Pasteur. Sebab di sana merupakan salah satu akses utama untuk pengendara dari Jakarta menuju Bandung atau sebaliknya.

"Kita akan membagikan bunga ke pengendara pelat B sebagai bentuk permintaan maaf kejadian kemarin," ujr Agi Yudha, koordinator aksi.

Dengan cara itu, ia berharap para pengendara pelat B tidak takut lagi datang ke Bandung. Sebab pelaku perusakan bukan bobotoh, melainkan oknum yang tidak bertanggungjawab.

"Soal para pelaku perusakan mobil pelat B, kami juga setuju mereka ditindak tegas. Sebab bobotoh tidak seperti itu, kami welcome," jelasnya.

Total ada 33 bunga mawar dan putih yang akan dibagikan. Soal jumlah mawar, itu sesuai dengan dua angka terakhir tahun kelahiran Persib, yaitu 1933. Saat ini, mereka masih berkumpul di Kantor PSSI Jawa Barat.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4745 seconds (0.1#10.24)