Wilshere akui kemampuan pemain Asia
A
A
A
Sindonews.com - Gelandang Arsenal, Jack Wilshere memuji para pemain yang berasal dari Asia, jelang tur tim berjuluk The Gunners itu ke Asia termasuk Indonesia. Menurutnya, pemain Asia memiliki teknik yang bagus.
"Pemain-pemain Asia dianugrahi kemampuan teknis yang lebih daripada fisiknya. Mereka bisa menjaga bola dan menjaga daerahnya dengan cukup baik. Mereka bisa jadi lawan yang menyulitkan," ujar Wilshere seperti dikutip situs resmi Arsenal, Jumat (28/6/2013).
Gelandang bernomor punggung 10 ini bahkan menyebut Jepang bisa menjadi juara Piala Dunia dari Asia. Pasalnya, pemain-pemain negeri Sakura tersebut kini banyak yang sudah bermain di Eropa.
"Tanpa diragukan lagi, Jepang bisa saja jadi pemenang Piala Dunia dari Asia. Mereka memiliki banyak pemain hebat dan kini banyak pemain mereka bermain di Eropa," tutup Wilshere.
Seperti diketahui, selain Indonesia, Arsenal juga akan mengunjungi negara Asia lain seperti Jepang. Disana, mereka akan bertanding dua kali masing-masing melawan Nagoya Grampus dan bintang-bintang Liga Jepang.
"Pemain-pemain Asia dianugrahi kemampuan teknis yang lebih daripada fisiknya. Mereka bisa menjaga bola dan menjaga daerahnya dengan cukup baik. Mereka bisa jadi lawan yang menyulitkan," ujar Wilshere seperti dikutip situs resmi Arsenal, Jumat (28/6/2013).
Gelandang bernomor punggung 10 ini bahkan menyebut Jepang bisa menjadi juara Piala Dunia dari Asia. Pasalnya, pemain-pemain negeri Sakura tersebut kini banyak yang sudah bermain di Eropa.
"Tanpa diragukan lagi, Jepang bisa saja jadi pemenang Piala Dunia dari Asia. Mereka memiliki banyak pemain hebat dan kini banyak pemain mereka bermain di Eropa," tutup Wilshere.
Seperti diketahui, selain Indonesia, Arsenal juga akan mengunjungi negara Asia lain seperti Jepang. Disana, mereka akan bertanding dua kali masing-masing melawan Nagoya Grampus dan bintang-bintang Liga Jepang.
(akr)