Vialli jagokan Brasil juara dunia 2014
A
A
A
Sindonews.com – Mantan pemain timnas Italia Gianluca Vialli meyakini Brasil berpeluang besar meraih gelar juara dunia di Piala Dunia 2014 yang akan digelar di kandang mereka sendiri. Keyakinan Vialli itu didasarkan performa cemerlang Tim Samba di Piala Konfederasi 2013. Dikatakannya, akan sulit mengalahkan Brasil di kandangnya sendiri.
“Brasil saat ini akan semakin sulit untuk dikalahkan. Mereka bermain seperti sebuah tim dengan spirit besar dan tempo yang tepat,” ujar Vialli dilansir BBC, Senin (1/7/2013).
Dari pengamatannya selama Piala Konfederasi, skuad Luiz Felipe Scolari diakui Vialli memiliki kemampuan mengatasi tekanan dengan baik. "Bermain di Brasil tidak pernah menjadi hal yang mudah. Mereka bermain dengan keberanian dan begitu agresif,” katanya.
Lebih lanjut Vialli bahkan tak percaya melihat penampilan Spanyol yang seperti kuarang bergairah. “Penampilan Spanyol terlihat aneh saya saya rasa mereka akan memberikan kesempatan kepada pemain seniornya seperi Xavi dan Andres Iniesta setahun lagi untuk bermain di Piala Dunia," lanjutnya.
"Kekalahan mereka lebih dikarenakan kondisi fisik pemainnya. Jika Anda tidak sebugar lawan Anda, maka Anda akan kalah,” jelasnya.
“Brasil saat ini akan semakin sulit untuk dikalahkan. Mereka bermain seperti sebuah tim dengan spirit besar dan tempo yang tepat,” ujar Vialli dilansir BBC, Senin (1/7/2013).
Dari pengamatannya selama Piala Konfederasi, skuad Luiz Felipe Scolari diakui Vialli memiliki kemampuan mengatasi tekanan dengan baik. "Bermain di Brasil tidak pernah menjadi hal yang mudah. Mereka bermain dengan keberanian dan begitu agresif,” katanya.
Lebih lanjut Vialli bahkan tak percaya melihat penampilan Spanyol yang seperti kuarang bergairah. “Penampilan Spanyol terlihat aneh saya saya rasa mereka akan memberikan kesempatan kepada pemain seniornya seperi Xavi dan Andres Iniesta setahun lagi untuk bermain di Piala Dunia," lanjutnya.
"Kekalahan mereka lebih dikarenakan kondisi fisik pemainnya. Jika Anda tidak sebugar lawan Anda, maka Anda akan kalah,” jelasnya.
(irc)