Nhlapo mangkat, Afsel kembali kehilangan legenda tinju

Jum'at, 12 Juli 2013 - 21:26 WIB
Nhlapo mangkat, Afsel...
Nhlapo mangkat, Afsel kembali kehilangan legenda tinju
A A A
Sindonews.com - Langit gelap menyelimuti dunia tinju Afrika Selatan. Legenda tinju negara tersebut, Enoch Nhlapo, dilaporkan meninggal dunia di sebuah klinik di kampung halamannya di Diepkloof, Soweto, pada akhir pekan lalu. Juara kelas ringan, welter junior dan welter Afsel itu mengembuskan nafas terakhir di usia 80 tahun.

Nhlapo melakukan debut profesional pada 6 Februari 1953. Kala itu dia mencatatkan kemenangan TKO di ronde ketiga atas Ezekiel Mogotsi. Setelah tiga tahun menjalani pertarungan tinju pro, Nhlapo akhirnya mencatatkan kekalahan pertamanya. Dia mengalami kekalahan angka dari German Mauser Mhlambi, di penampilan ke-13.

Pada 15 Maret 1957, Nhlapo kembali mengalami kekalahan, kali ini dia menerima kekalahan dari Elijah Mokone dalam laga perebutan gelar kelas bulu Afsel. Namun, di tahun berikutnya, Nhlapo memutuskan pindah ke kelas ringan. Dia pun langsung sukses meraih sabuk juara kelas ringan Afsel dalam debutnya di kelas ringan. Kala itu, dia menumbangkan Joas Kangaroo Maoto.

Pria kelahiran 7 Maret 1933 itu menyabet sabuk kelas welter junior Afsel yang lowong, setelah memukul KO Gabriel Dlamini di ronde ke-11 pada 6 Desember 1969. Dan dia berhasil merebut sabuk kelas welter Afsel, menyusul kemenangan angka atas Mackeed Mofokeng pada 6 Mei 1972. Secara keseluruhan, Nhlapo telah menjalani 119 penampilan profesional dengan detail 100 kali menang (32KO), 15 kali kalah, dan tiga kali imbang, sementara satu pertarungan lainnya dinyatakan no-contest.
(nug)
Berita Terkait
Atlet Lari Kenya, Agnes...
Atlet Lari Kenya, Agnes Tirop Tewas Ditusuk Suami
Mengenang Olimpiade...
Mengenang Olimpiade Munich 1972: Ketika 11 Atlet Israel Tewas Dibantai
Profil Rahul Pinem,...
Profil Rahul Pinem, Atlet MMA yang Tewas Diduga Bunuh Diri
Tragis! Atlet PON Palembang...
Tragis! Atlet PON Palembang Tewas Ditabrak Pikap di Jembatan Musi IV
Penggalian Makam Tahanan...
Penggalian Makam Tahanan Tewas di Polresta Banyumas
Polisi Selidiki Penyebab...
Polisi Selidiki Penyebab Kematian Atlet Tenis Meja Nasional David Jacobs
Berita Terkini
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
1 jam yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
2 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
2 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
3 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
3 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
4 jam yang lalu
Infografis
Apple Kehilangan USD300...
Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved