Sharapova tunjuk pelatih baru
A
A
A
Sindonews.com - Tak ingin kehilangan momen seperti di Wimbledon lalu, membuat Maria Sharapova memutuskan untuk memperkerjakan Jimmy Connors sebagai pelatih barunya nanti. kepastian itu disampaikannya pada Sabtu (13/7) kemarin.
Sharapova, yang disingkirkan di Wimbledon dua set langsung oleh Michelle Larcher de Brito dari Portugal. Langsung mengumumkan langkahnya dua hari kemudian, setelah ia resmi berpisah dengan Thomas Hogstedt, yang telah melatih dirinya selama tiga tahun terakhir.
Sharapova menilai juara delapan kali grand slam itu layak untuk dijadikan pelatih barunya nanti. Pasalnya, ia sudah mengenal betul sosok Connors selama beberapa tahun terakhir ini. Sekarang petenis peringkat kedua di Dunia itu akan melihat apakah keputusannya itu tepat atau tidak ketika ia turun di turnamen Grand Slam keempat tahun ini di AS Terbuka, Agustus mendatang.
"Saya senang mengumumkan bahwa Jimmy Connors akan menjadi pelatih baru saya. Sejauh ini saya sudah mengenal betul dia selama beberapa tahun terakhir dan kami sempat keberja sama pada tahun 2008 lalu, sebelum saya mengikuti Australia Terbuka," kata petenis Rusia dilansir Super Sport, Minggu (14/7/2013).
"Saya sangat gembira tentang kemitraan baru ini dan kami akan melihat bagaimana saya bisa bekerja sama dengan Connors di turanamen berikutnya," sambungnya.
Connors, 60 tahun, sebelumnya dikenal sebagai pelatih petenis Amerika Serikat, Andy Roddick selama 19 bulan pada tahun 2006 hingga 2008. Di bawah bimbingannya, Roddick mencapai final AS Terbuka (2006), dan memenangkan lima gelar ATP.
Sharapova, yang disingkirkan di Wimbledon dua set langsung oleh Michelle Larcher de Brito dari Portugal. Langsung mengumumkan langkahnya dua hari kemudian, setelah ia resmi berpisah dengan Thomas Hogstedt, yang telah melatih dirinya selama tiga tahun terakhir.
Sharapova menilai juara delapan kali grand slam itu layak untuk dijadikan pelatih barunya nanti. Pasalnya, ia sudah mengenal betul sosok Connors selama beberapa tahun terakhir ini. Sekarang petenis peringkat kedua di Dunia itu akan melihat apakah keputusannya itu tepat atau tidak ketika ia turun di turnamen Grand Slam keempat tahun ini di AS Terbuka, Agustus mendatang.
"Saya senang mengumumkan bahwa Jimmy Connors akan menjadi pelatih baru saya. Sejauh ini saya sudah mengenal betul dia selama beberapa tahun terakhir dan kami sempat keberja sama pada tahun 2008 lalu, sebelum saya mengikuti Australia Terbuka," kata petenis Rusia dilansir Super Sport, Minggu (14/7/2013).
"Saya sangat gembira tentang kemitraan baru ini dan kami akan melihat bagaimana saya bisa bekerja sama dengan Connors di turanamen berikutnya," sambungnya.
Connors, 60 tahun, sebelumnya dikenal sebagai pelatih petenis Amerika Serikat, Andy Roddick selama 19 bulan pada tahun 2006 hingga 2008. Di bawah bimbingannya, Roddick mencapai final AS Terbuka (2006), dan memenangkan lima gelar ATP.
(akr)