Vakum 1,5 bulan, Persis LPIS kembali latihan
A
A
A
Sindonews.com - Managemen Persis LPIS akhirnya merespon keinginan pelatih Widyantoro agar skuad Laskar Sambernyawa menjalani latihan selama Ramadan. Widyantoro sudah lama meminta kepada managemen, namun baru sekarang disanggupi.
Manager Persis LPIS Joni Sofyan Erwandi mengakaui, latihan memang sangat dibutuhkan bagi tim menjelang bergulirnya putaran kedua Divisi Utama LPIS. "Pemain sudah lama tidak latihan, dalam waktu dekat mulai ada latihan lagi," katanya, Rabu (17/7/2013).
Ferry Anto dkk sudah sangat lama tidak berlatih bersama di bawah bimbingan Widyantoro. Terhitung sudah 1,5 bulan mereka tidak menjalani latihan bersama, tepatnya usai laga tandang melawan Persires Banjarnegara. Dipastikan awal tim kebanggaan publik Kota Bengawan mudah sekali drop staminanya.
Joni menambahkan, sudah berdiskusi dengan pelatih untuk program latihan pada Ramadan. Latihan kembali digelar bukan dalam rangka persiapan menghadapi lawan di ajang resmi di Divisi Utama LPIS masih sangat lama. "Mungkin pertengahan Ramadan mulai aktif lagi. Latihan hanya untuk menjaga kebugaran dan stamina pemain, bukan untuk menghadapi lawan di ajang resmi," jelasnya.
Seusai jadwal resmi PT LPIS, tim yang berdiri sejak 1923 ini pada putaran kedua nanti berjibaku melawan Persewon Wondama pada 22 Agustus. Namun, laga tersebut kemungkinan batal digelar mengingat tim yang berhome base di Stadion Pandanarang Boyolali ini mengikuti jejak PPSM Magelang alias mengundurkan diri dari keikutsertaan kompetisi.
Jika resmi batal, praktis laga resmi Persis LPIS akan bertanding 10 hari kemudian atau 4 September melawan tuan rumah Persekap Pasuruan.
"Yang penting kita jaga dulu kondisi fisik pemain, bukan calon lawan yang bakal dihadapi di laga berikutnya," imbuhnya.
Widyantoro mengaku sudah memiliki program latihan selama Ramadan ini. Yang jelas materi latihan untuk sementara waktu masih fokus dalam mengembalikan fisik dan stamina pemain, belum berisi tentang strategi dan tekni. "Materi juga tidak berat, karena saat ini di Bulan Puasa. Intensitas sehari sekali juga sudah bagus," kata Wiwid, sapaan akrabnya.
Manager Persis LPIS Joni Sofyan Erwandi mengakaui, latihan memang sangat dibutuhkan bagi tim menjelang bergulirnya putaran kedua Divisi Utama LPIS. "Pemain sudah lama tidak latihan, dalam waktu dekat mulai ada latihan lagi," katanya, Rabu (17/7/2013).
Ferry Anto dkk sudah sangat lama tidak berlatih bersama di bawah bimbingan Widyantoro. Terhitung sudah 1,5 bulan mereka tidak menjalani latihan bersama, tepatnya usai laga tandang melawan Persires Banjarnegara. Dipastikan awal tim kebanggaan publik Kota Bengawan mudah sekali drop staminanya.
Joni menambahkan, sudah berdiskusi dengan pelatih untuk program latihan pada Ramadan. Latihan kembali digelar bukan dalam rangka persiapan menghadapi lawan di ajang resmi di Divisi Utama LPIS masih sangat lama. "Mungkin pertengahan Ramadan mulai aktif lagi. Latihan hanya untuk menjaga kebugaran dan stamina pemain, bukan untuk menghadapi lawan di ajang resmi," jelasnya.
Seusai jadwal resmi PT LPIS, tim yang berdiri sejak 1923 ini pada putaran kedua nanti berjibaku melawan Persewon Wondama pada 22 Agustus. Namun, laga tersebut kemungkinan batal digelar mengingat tim yang berhome base di Stadion Pandanarang Boyolali ini mengikuti jejak PPSM Magelang alias mengundurkan diri dari keikutsertaan kompetisi.
Jika resmi batal, praktis laga resmi Persis LPIS akan bertanding 10 hari kemudian atau 4 September melawan tuan rumah Persekap Pasuruan.
"Yang penting kita jaga dulu kondisi fisik pemain, bukan calon lawan yang bakal dihadapi di laga berikutnya," imbuhnya.
Widyantoro mengaku sudah memiliki program latihan selama Ramadan ini. Yang jelas materi latihan untuk sementara waktu masih fokus dalam mengembalikan fisik dan stamina pemain, belum berisi tentang strategi dan tekni. "Materi juga tidak berat, karena saat ini di Bulan Puasa. Intensitas sehari sekali juga sudah bagus," kata Wiwid, sapaan akrabnya.
(wbs)