Lukaku ancam gusur posisi Torres
A
A
A
Sindonews.com - Kembalinya Romelu Lukaku dalam skuad utama Chelsea diyakini bisa mengancam posisi striker utama The Blues, Fernando Torres. Hal senada disampaikan pelatih Chelsea, Jose Mourinho yang menilai Lukaku memiliki kualitas menggeser posisi Torres.
“Tentu saja Lukaku bisa menyaingi Torres. Dia banyak belajar cara bermain yang kami inginkan,” ungkap Mourinho seperti dikutip Sportsmole, Senin (22/7/2013).
Lukaku yang didatangkan The Blues dari Anderlecht pada Agustus 2011 lalu, sempat mengawali musim yang sulit pada debut pertamanya. Alhasil pemain asal Belgia itu lebih sering duduk dibangku cadangan dan akhirnya dipinjamkan ke West Bromwich Albion pada musim 2012-2013.
Bermain sebagai pemain pinjaman, Lukaku justru bermain cukup impresif dengan mengoleksi 17 gol pada musim lalu. Catatan menawan tersebut akhirnya membuat Chelsea memulangkan kembali pemain berusia 20 tahun itu ke Stamford Bridge.
Mourinho menilai Lukaku tampil lebih baik setelah ia dipinjamkan ke West Brom pada musim lalu. Itu ia ucapkan setelah Chelsea menghabisi Malaysia dengan skor 4-1 pada laga pra-musim, Minggu (21/7), dimana Lukaku juga berhasil menyumbangkan satu gol.
“Saya senang dengan pergerakannya dan dia melakukan apa yang kami minta kepada dia. Pelatih West Brom (Steve Clarke) mengajarinya hal yang hebat saat dia dipinjamkan ke West Brom,” pungkasnya.
“Tentu saja Lukaku bisa menyaingi Torres. Dia banyak belajar cara bermain yang kami inginkan,” ungkap Mourinho seperti dikutip Sportsmole, Senin (22/7/2013).
Lukaku yang didatangkan The Blues dari Anderlecht pada Agustus 2011 lalu, sempat mengawali musim yang sulit pada debut pertamanya. Alhasil pemain asal Belgia itu lebih sering duduk dibangku cadangan dan akhirnya dipinjamkan ke West Bromwich Albion pada musim 2012-2013.
Bermain sebagai pemain pinjaman, Lukaku justru bermain cukup impresif dengan mengoleksi 17 gol pada musim lalu. Catatan menawan tersebut akhirnya membuat Chelsea memulangkan kembali pemain berusia 20 tahun itu ke Stamford Bridge.
Mourinho menilai Lukaku tampil lebih baik setelah ia dipinjamkan ke West Brom pada musim lalu. Itu ia ucapkan setelah Chelsea menghabisi Malaysia dengan skor 4-1 pada laga pra-musim, Minggu (21/7), dimana Lukaku juga berhasil menyumbangkan satu gol.
“Saya senang dengan pergerakannya dan dia melakukan apa yang kami minta kepada dia. Pelatih West Brom (Steve Clarke) mengajarinya hal yang hebat saat dia dipinjamkan ke West Brom,” pungkasnya.
(akr)