Silva akui sempat ragu gabung PSG
A
A
A
Sindonews.com – Bek Paris Saint-Germain (PSG), Thiago Silva mengakui bahwa dirinya sempat merasa ragu saat bergabung bersama klub asal Prancis itu. Saat itu ia merasa gaya bermain PSG sangat berbeda dengan permainan mantan klubnya, AC Milan.
Tak hanya itu,Silva menilai liga Prancis, Ligue 1 saat itu masih belum diperhitungan di Eropa. Tak ayal hal tersebut membuat pemain berusia 28 tahun itu ragu dengan PSG.
“Saya memiliki keraguan besar saat bergabung ke klub ini, Bukan karena PSG, tapi karena saya telah meninggalkan AC Milan untuk bergabung bersama klub yang memiliki gaya sepakbola yang berbeda,” ungkap Silva seperti dikutip Goal, Jumat (16/8/2013).
Kendati demikian, Silva mengaku saat ini ia merasa keputusannya bergabung ke PSG adalah keputusan yang sangat tepat. Pasalnya, ia menilai Ligue 1 Prancis mengalami perkembangan yang cukup pesat, apalagi PSG berhasil menjadi jawara Ligue 1 musim lalu.
“Ligue 1 telah berkembang pada beberapa tahun terakhir. Pada musim ini saya pikir sepak bola Prancis akan menunjukan seberapa besar perkembangan mereka,” ungkap Silva.
“Saya mengakui saya masih ragu saat kami belum memenangkan gelar juara, tapi sekarang saya membuat keputusan yang tepat karena saya bekerja dengan orang-orang yang tangguh,” pungkasnya.
Tak hanya itu,Silva menilai liga Prancis, Ligue 1 saat itu masih belum diperhitungan di Eropa. Tak ayal hal tersebut membuat pemain berusia 28 tahun itu ragu dengan PSG.
“Saya memiliki keraguan besar saat bergabung ke klub ini, Bukan karena PSG, tapi karena saya telah meninggalkan AC Milan untuk bergabung bersama klub yang memiliki gaya sepakbola yang berbeda,” ungkap Silva seperti dikutip Goal, Jumat (16/8/2013).
Kendati demikian, Silva mengaku saat ini ia merasa keputusannya bergabung ke PSG adalah keputusan yang sangat tepat. Pasalnya, ia menilai Ligue 1 Prancis mengalami perkembangan yang cukup pesat, apalagi PSG berhasil menjadi jawara Ligue 1 musim lalu.
“Ligue 1 telah berkembang pada beberapa tahun terakhir. Pada musim ini saya pikir sepak bola Prancis akan menunjukan seberapa besar perkembangan mereka,” ungkap Silva.
“Saya mengakui saya masih ragu saat kami belum memenangkan gelar juara, tapi sekarang saya membuat keputusan yang tepat karena saya bekerja dengan orang-orang yang tangguh,” pungkasnya.
(dka)