Hadapi Maroko, Timnas akan bertahan
A
A
A
Sindonews.com - Tim nasional Indonesia U-23 akan memulai petualangannya di Islamic Solidarity Games (ISG) dengan melawan Maroko, Kamis (19/8/2013). Arsitek Garuda Muda, Rahmad Darmawan mengaku sudah menyiapkan strategi untuk pertandingan tersebut.
"Level Maroko beda jauh dengan kita. Mereka kuat. Karena beda level, bermain bertahan mungkin tetapi kami juga akan maksimalkan serangan balik," kata pelatih yang akrab disapa RD itu, Rabu (18/9/2013).
RD menambahkan, dalam latihan, dia dan anak asuhnya juga sudah mencoba melakukan simulasi permainan untuk menghadapi tim asal Benua Afrika tersebut. Di lain sisi, pria yang juga menjabat pelatih Arema Cronous itu mengaku hanya tahu sedikit gambaran permainan Maroko.
"Saya baru tahu sedikit tentang mereka. Tetapi yang paling penting anak-anak bisa bermain dengan strategi yang dipakai," tutupnya.
"Level Maroko beda jauh dengan kita. Mereka kuat. Karena beda level, bermain bertahan mungkin tetapi kami juga akan maksimalkan serangan balik," kata pelatih yang akrab disapa RD itu, Rabu (18/9/2013).
RD menambahkan, dalam latihan, dia dan anak asuhnya juga sudah mencoba melakukan simulasi permainan untuk menghadapi tim asal Benua Afrika tersebut. Di lain sisi, pria yang juga menjabat pelatih Arema Cronous itu mengaku hanya tahu sedikit gambaran permainan Maroko.
"Saya baru tahu sedikit tentang mereka. Tetapi yang paling penting anak-anak bisa bermain dengan strategi yang dipakai," tutupnya.
(wbs)