Yamaha tugaskan Lorenzo cari kelemahan Marquez

Sabtu, 21 September 2013 - 19:41 WIB
Yamaha tugaskan Lorenzo...
Yamaha tugaskan Lorenzo cari kelemahan Marquez
A A A
Sindonews.com - Manajer tim Yamaha, Wilco Zeelenberg memberikan instruksi kepada Jorge Lorenzo terkait gelar juara MotoGp di tahun ini. Dalam pernyataannya kepada BBC Sport, Zeelenberg mengatakan Lorenzoitu harus mengambil risiko jika ia ingin meraih juara tahun ini.

Dalam klasemen sementara, juara Dunia tahun lalu itu hanya terpaut 34 poin dari Marc Marquez. Kendati begitu, ada persamaan diantara kedua pembalap ini, di mana masing-masing telah menorehkan lima kali kemenangan di musim ini. Sementara Dani Pedrosa yang memiliki poin sama dengan Lorenzo, hanya membukukan dua kali kemenangan.

Melihat peluang Lorenzo yang masih besar tersebut, Zeelenberg mulai memberikan motivasi bahwa jika ia ingin merebut gelar ketiganya, maka ia harus mengambil risiko. "Kami harus mempertaruhkan segalanya sekarang. Ini dilakukan untuk memperkecil perolehan poin dari Marquez. Saya percaya apa yang akan kami lakukan nanti akan berdampak positif kepada tim maupun pembalap itu sendiri," ucapnya kepada BBC Sport, Sabtu (21/9/2013).

Zeelenberg sendiri tak mengesampingkan jika Marquez, 20 tahun, akan mempertahankan keunggulannya untuk menjadi pembalap pertama sejak Kenny Roberts pada tahun 1978 yang memenangkan gelar sebagai pembalap muda di debut pertamanya di kelas utama.

Tapi bukan tidak mungkin, lanjut Zeelenberg, jika Marquez pasti punya rasa khawatir posisinya akan tergeser. "Marquez pasti sudah mulai khawatir dengan ancaman Lorenzo, yang terus membuntutinya di baris kedua."

"Pikiran buruk akan dirasakan Marquez, jika ada tim atau pembalap yang dapat memberikan tekanan kepadanya di setiap balapan. Itulah yang akan kami lakukan selanjutnya. Bila Lorenzo memiliki pesaing baru, ada yang perlu diperhatikan di mana dia (Marquez) kuat dan di mana dia lemah," tutupnya.

Saat ini balapan tinggal menyisakan lima lintasan lagi. Pada balapan berikutnya akan berlangsung di Aragon Spanyol, pekan depan. Ini jelas akan menjadi sulit bagi Marquez, karena ia sedang mengejar kemenangan pertamanya di kandang sendiri.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0842 seconds (0.1#10.140)