Christian Eriksen senang tolak Manchester CIty

Minggu, 22 September 2013 - 10:47 WIB
Christian Eriksen senang...
Christian Eriksen senang tolak Manchester CIty
A A A
Sindonews.com - Gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, mengaku senang karena dirinya menolak untuk bergabung dengan Manchster City musim lalu.
Pemain yang direkrut dari Ajax Amsterdam ini merasa tidak akan mendapatkan kesempatan bermain yang cukup jika bergabung dengan The Citizens. Pasalnya, ia terus berkembang sebagai seorang pesepakbola.
Eriksen yang dibeli Spurs dengan harga 11, 5 juta poundsterling di bursa musim panas ini, merasa keputusannya untuk menolak bergabung dengan City adalah keputusan yang benar, dengan dibuktikan satu gol dan satu assist dari dua pertandingan awal di musim ini.
"Perlu waktu untuk datang ke sini karena saya sempat mengatakan tidak beberapa kali," ujar Eriksen kepada wartawan, seperti dikutip Sportsmole.
"Musim panas tahun lalu, City benar-benar menginginkan saya, tapi saya tidak merasa cocok."
"Saya tidak merasa siap untuk liga seperti Liga Primer, dan sekarang tampaknya kepindahan itu adalah waktu yang tepat."
"Saya di sini ingin berusaha meraih gelar. Setiap orang mengingikan itu. Yang paling penting adalah lolos ke Liga Champions tahun depan dan ada di posisi empat besar."
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1112 seconds (0.1#10.140)