Hat-trick perdana, Oddang kejar top skor

Rabu, 25 September 2013 - 12:50 WIB
Hat-trick perdana, Oddang...
Hat-trick perdana, Oddang kejar top skor
A A A
Sindonews.com - Penampilan gemilang kembali diperlihatkan Andi Oddang dengan memborong tiga gol saat PSM Makassar menaklukkan PSLS Lhokseumawe dengan skor 4-1 di Stadion Andi Mattalatta Selasa (24/9).

Hat-trick perdana Oddang yang juga kapten Juku Eja ini semakin menambah pundi-pundi golnya. Saat ini, pemain berusia 36 tahun tersebut sudah menempati posisi kedua top skor sementara dengan perolehan 14 gol. Perolehan gol Oddang hanya selisih empat gol lagi dari top skor sementara Edward Junior Wilson yang sudah mengemas 18 gol.

Sosok Oddang berubah menjadi pemain yang haus gol, setelah posisinya dikembalikan oleh tim kepelatihan sebagai striker target. Pada zaman Petar Segrt mantan pelatih kepala PSM di putaran pertama, Andi Oddang tidak bisa maksimal.

Pasalnya, dalam sejumlah pertandingan pemain kelahiran Kabupaten Jeneponto tersebut, hanya dijadikan sebagai second striker, karena ujung tombak PSM saat itu masih betumpuh pada Ilija Spasojevic.

Namun setelah kepindahan Spaso sapaan Ilija yang juga pemain asing berkebangsaan Montenegro tersebut ke Mitra Kukar yang berkompetisi di ISL. Ujung tombak PSM kembali dipegang oleh Oddang yang juga kapten tim Juku Eja, tiga laga terakhir, pemain bernomor punggung 10 ini memperlihatkan ketajamannya sebagai penyerang.

Pertama saat menahan imbang 1-1 PSIR Rembang, bola skuad Juku Eja disarangkan oleh Oddang, setelah itu, saat mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 3-1 di hadapan pendukung sendiri, Oddang kembali turut menyumbangkan satu gol. Dan yang terakhir mantan striker Persebaya Surabaya 1927 ini mencetak tiga gol saat menundukkan PSLS Lhouksumawe dengan skor 4-1.

Andi Oddang yang ditemui usai menjalani recovery di lapangan Karebosi Makassar mengatakan, memang sampai saat ini sudah 14 gol yang dikemas dari 19 pertandingan yang terlah dilakoni. "Ini hat-trick pertama saya saat melakukan pertandingan, sebelumnya hanya dua satu satu gol saja, kita bersyukur bisa menang kemarin lawan PSLS," kata pemain berusia 36 tahun ini.

Dirinya juga mengatakan, mudah-mudahan bisa kembali tampil masksimal pada laga selanjutnya dan bisa menambah raihan gol saat ini. Karena sudah berada pada posisi kedua top skor sementara. "Awal-awal kompetisi saya tidak bisa main, karena gejala tifus, bukan hanya itu saya juga selalu cedera engkel. Yah saya berharap bisa maksimal lagi ke depannya," pungkas kapten keseblasan PSM ini.

Sementara itu, Abdul Abanda Rahman striker PSM yang diduetkan di lini depan bersama Oddang mengatakan, penampilan kaptennya tersebut sangat luar biasa, dan bisa melakukan eksekusi bola degan sangat tenang. "Luar biasa, pantas kalau kapten (Oddang) disebut sebagai legenda juga, karena makin tua makin jadi," kata pemain yang baru saja bergabung dengan PSM paruh musim ini.

Kendati demikian, pemain berusia 22 ini juga mengatakan kesempatan berduet dengan Oddang ini bisa dijadikan sebagai bahan pelajaran baut dirinya secara pribadi.

"Ini kesempatan saya timba ilmu jadi striker kayak kapten, kualitasnya luar biasa, penempatan dan ketenangannya dalam mengeksekusi bola tidak ada dalam latihan, mungkin lahir karena pengalaman dan hatinya," kata pemain berjersey 32 tersebut.

Dengan kemenangan 4-1 atas PSLS Lhokseumawe tersebut, klub besutan Imran Amirullah ini naik ke posisi lima klasemen sementara IPL dengan raihan 35 poin dari 19 laga yang dilakoni. Sementara itu, Persiba Bantul 35 poin di posisi keempat dan Pro Duta FC di posisi ketiga dengan 37 poin. Sedangkan Perseman Manokwari di posisi kedua dengan 37 poin serta Semen Padang memuncaki klasemen dengan 41 poin.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1164 seconds (0.1#10.140)