Maroko siap gagalkan pesta kedua Indonesia

Sabtu, 28 September 2013 - 17:58 WIB
Maroko siap gagalkan...
Maroko siap gagalkan pesta kedua Indonesia
A A A
Sindonews.com - Timnas U-23 Indonesia telah lolos ke babak final setelah mengalahkan Turki lewat adu penalti, 6-7. Dan Indonesia dapat dipastikan akan melawan Maroko setelah menumbangkan Arab Saudi, 1-0.

Maroko mengusung misi balas dendam saat bertemu Timnas U-23 Indonesia di partai puncak Islamic Solidarity Games (ISG) 2013, Minggu (29/9) besok malam di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang. Mereka yakin dapat mempermalukan Garuda Muda, namun Garuda Muda sepertinya juga tak mungkin ambil diam Timnas U-23 ingin melanjutkan pesta kemenangan Indonesia, setelah sebelumnya Timnas U-19 juara piala AFF U-19.

"Kami yakin para pemain bakal bermain lebih baik dibanding sebelumnya. Dan kami yakin kami bisa kalahkan Indonesia," tegas manajer Maroko, Maiza Mohamed usai technical meeting, dilansir Potal ISG III, Sabtu (28/9/2013).

Maroko memang sempat dikalahkan Indonesia pada pertandingan pertama dengan skor 0-1. Saat itu gol semata wayang Garuda Muda dicetak Fandi Eko Utomo. Setelah kalah atas Indonesia, Maroko bangkit dan lolos ke semifinal setelah mengalahkan Palestina dengan skor 3-1.

Selanjutnya, pada babak semfinal, anak buah Benabich Hassan ini menundukkan Arab Saudi dengan kedudukan 1-0. Gol semata wayang Maroko lahir pada babak ekstra time menit ke-98 melalui aksi individu El Karti Walid.

Dia mengaku jika Timnas Garuda Muda merupakan tim yang cukup sulit dikalahkan. Dalam pengamatannya, Indonesia memiliki kecepatan. ''Indonesia tim yang tidak mudah dikalahkan. Mereka bermain cepat, dan punya pemain yg bagus. Kita yakin ini akan menjadi final yang bagus. Tentu kita yakin menang. Yang penting kita main bagus,''ujarnya.

Mohamed juga memiliki keyakinan jika Maroko bisa mengimbangi Indonesia. Bahkan, kata Mohamed, Maroko bisa membalas kekalahan dan meraih emas.

''Maroko punya peluang juara, karena tim ini sudah tiga tahun juara. Indonesia menang di laga pertama karena Maroko kelelahan. Kita kesulitan lawan Indonesia saat laga pertama, kita butuh aklimatisasi cuaca, lapangan, dan lain-lain,''bebernya.

Jikalau nantinya dewi fortuna berpihak ke tuan rumah, Maroko mengaku tak kecewa. "Kalah memang tak jadi masalah. Sebab kami memang sedang menyiapkan generasi baru sepakbola Maroko," jelas Maiza.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1265 seconds (0.1#10.140)