Cavani tetap sabar meski jarang dimainkan PSG
A
A
A
Sindonews.com - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Edinson Cavani mengutarakan sangat bahagia dengan kehadirannya di klub kaya asal Ligue 1 itu, meski jarang diturunkan sepanjang musim ini. Pemain asal Uruguay itu hanya main sebanyak lima laga di semua kompetisi, namun ia memimpin urusan merobek jala lawan dengan lesatan lima golnya.
Belum lama ini, Cavani mencetak gol kedua ketika anak asuhan Laurent Blanc meraih kemenangan 2-0 atas Toulouse di Parc des Princes, pada akhir pekan kemarin. Ia mengaku sangat yakin terkait peluangnya bermain secara reguler bersama juara bertahan Ligue 1 tersebut. "Saya merasa baik sejak saya pertama kami tiba di sini," terang Cavani seperti dilansir Sportsmole, Senin (30/9/2013).
Mantan penggawa Napoli itu menambahkan bila perubahan yang terjadi di dalam timnya usai kehilangan beberapa pilar penting merupakan sesuatu yang normal. Seperti diketahui setelah kedatangan Cavani, PSG ditinggalkan beberapa sosok penting mulai dari pelatih Carlo Ancelotti yang hijrah ke Real Madrid hingga Direktur Olahraga, Leonardo.
"Sangat normal bila ada banyak perubahan di dalam tim dan Anda selslu mencoba untuk kembali masuk dalam skuat utama tim ini secepat mungkin. Saya rasa semuanya bakal berjalan dengan baik, cepat atau lambat. Saya tidak mengetahui jika kami banyak menderita kekalahan, tapi saya pikir kami memainkan pertandingan besar. Beberapa laga kami banyak diserang, tapi saya pikir PSG layak raih kemenangan," tandasnya.
Belum lama ini, Cavani mencetak gol kedua ketika anak asuhan Laurent Blanc meraih kemenangan 2-0 atas Toulouse di Parc des Princes, pada akhir pekan kemarin. Ia mengaku sangat yakin terkait peluangnya bermain secara reguler bersama juara bertahan Ligue 1 tersebut. "Saya merasa baik sejak saya pertama kami tiba di sini," terang Cavani seperti dilansir Sportsmole, Senin (30/9/2013).
Mantan penggawa Napoli itu menambahkan bila perubahan yang terjadi di dalam timnya usai kehilangan beberapa pilar penting merupakan sesuatu yang normal. Seperti diketahui setelah kedatangan Cavani, PSG ditinggalkan beberapa sosok penting mulai dari pelatih Carlo Ancelotti yang hijrah ke Real Madrid hingga Direktur Olahraga, Leonardo.
"Sangat normal bila ada banyak perubahan di dalam tim dan Anda selslu mencoba untuk kembali masuk dalam skuat utama tim ini secepat mungkin. Saya rasa semuanya bakal berjalan dengan baik, cepat atau lambat. Saya tidak mengetahui jika kami banyak menderita kekalahan, tapi saya pikir kami memainkan pertandingan besar. Beberapa laga kami banyak diserang, tapi saya pikir PSG layak raih kemenangan," tandasnya.
(akr)