LeBron enggan bahas masalah perpanjangan kontrak

Selasa, 01 Oktober 2013 - 10:54 WIB
LeBron enggan bahas masalah perpanjangan kontrak
LeBron enggan bahas masalah perpanjangan kontrak
A A A
Sindonews.com - Nasib LeBron James di Miami Heat yang akan berakhir tahun depan, menjadi topik yang menarik untuk dibahas. Banyak yang beranggapan bahwa ia akan mencari tantangan bersama tim lain, setelah dia berhasil membawa tim merebut tiga trofi NBA secara beruntun.

Kendati permasalahan itu semakin memanas, namun berbicara kepada sejumlah media Senin (30/9) kemarin, LeBron berusaha mengesampingkan semua kabar yang selama ini sudah berkembang tersebut. Dalam pernyataannya ia menegaskan sangat menghargai situasi yang sedang terjadi ini. Tapi dirinya tak ingin terlalu banyak bicara dalam menanggapi spekulasi agen bebas seperti itu.

"Kalian pasti akan terus mengajukan pertanyaan yang sama, tapi saya tak ingin terlalu banyak menanggapinya. Begitu saya akan mengakhiri kontrak bersama Heat pada Juni tahun depan, maka saya akan angkat bicara seputar masalah ini. Jadi saya tidak berpikir bahwa itu tepat untuk dibahas sekarang," ucapnya seusai menjalani laga pramusim dilansir ESPN, Selasa (1/10/2013).

"Target saya sekarang adalah, menempatkan tim dalam posisi yang mempertahankan gelar juara NBA. Itulah satu-satunya tujuan saya, dan ini merupakan kerangka pikiran saya sekarang," tambahnya.

LeBron sendiri sudah memasuki tahun keempatnya bersama Heat, dan kontraknya bersama tim tersebut akan berakhir tahun depan. Meski begitu, ada sebuah laporan bahwa Heat berharap empat kali Liga Most Valuable Player (MVP) tidak berada dalam daftar sebagai pemain agen bebas dan dapat menandatangani kontrak jangka panjangnya.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6707 seconds (0.1#10.140)
pixels