Presiden Liga Spanyol akui ada manipulasi

Sabtu, 12 Oktober 2013 - 12:44 WIB
Presiden Liga Spanyol akui ada manipulasi
Presiden Liga Spanyol akui ada manipulasi
A A A
Sindonews.com - Presiden Liga Spanyol Javier Tebas mengatakan paling tidak delapan pertandingan di dua divisi atas diatur hasilnya pada setiap musim.

Tebas menyerukan agar larangan seumur hidup diterapkan kepada mereka yang terlibat dalam pengaturan hasil pertandingan.

Ia mengatakan, "Dalam divisi pertama dan kedua, sekitar delapan sampai 10 pertandingan dimanipulasi (dalam satu musim)."

"Bila hal ini tidak dibasmi segera, maka masalah ini akan meningkat," kata Tebas kepada BBCsport.

Tebas - yang bertanggung jawab atas dua divisi teratas Spanyol ini, mengatakan penyebab utama pengaturan hasil pertandingan ini adalah mafia internasional.

"Tampaknya pemain yang memiliki masalah keuangan kemungkinan bisa jadi sasaran, namun kita tidak bisa membuat generalisasi," tambahnya.

"Hal ini bisa juga terjadi pada para pemain yang mendapatkan banyak uang, namun saya akan coba membasmi masalah ini di La Liga."
Larangan seumur hidup
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6919 seconds (0.1#10.140)