Hodgson minta maaf usai sebut Townsend 'monyet'

Kamis, 17 Oktober 2013 - 18:11 WIB
Hodgson minta maaf usai...
Hodgson minta maaf usai sebut Townsend 'monyet'
A A A
Sindonews.com - Pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson mengucapkan permintaan maafnya lantaran telah mengeluarkan kata-kata kasar saat laga kualifikasi Piala Dunia kontra Polandia di Stadion Wembley. Pada pertandingan yang berakhir untuk kemenangan Inggris 2-0, Hodgson terdengar mengucapkan kata monyet untuk menunjuk winger mereka Andros Townsend.

"Saya meminta maaf jika ada pelanggaran apapun yang disebabkan oleh apa yang saya katakan di babak pertama. Sama sekali tidak ada niat dari saya untuk mengatakan kata yang tidak pantas. Saya menjelaskan langsung kepada Andros di ruang ganti," terang Hodgson seperti dilansir Sky Sports, Kamis (17/10/2013).

Pada pertandingan tersebut Hodgson meminta para pemain lainnya memberikan bola kepada Townsend, yang acap kali merepotkan pertahanan Polandia dari sisi sayap, dengan kata-kata,”beri monyet [itu] makan.” Sementara itu ia menjelaskan bila sebenarnya kata ‘monyet’ bukan dimaksudkan Hodgson untuk mengejek Townsend.

Akan tetapi kata ”beri makan monyet,” merupakan sebuah lelucon lama di era 1960-1970an, yang mengacu pada perlombaan di ruang angkasa. Saat itu, NASA, yang merupakan badan antariksa Amerika Serikat, lebih memilih mengirim monyet ke angkasa dibanding menerbangkan manusia. Monyet yang mengerjakan tugas manusia itu pun menjadi gurauan karena NASA juga harus memberinya makan.

Namun, meski berniat melakukan gurauan namun diyakini hal itu membuat salah satu pemain Inggris marah. Bahkan bintang The Three Lions, Wayne Rooney melalui media sosial mengecam apa yang dikatakan Hodgson. "Ia telah berbuat salah, dan ini sangat konyol," ucap Rooney melalui akun Twitternya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0552 seconds (0.1#10.140)