Hummels dilirik Barca, Klopp santai
A
A
A
Sindonews.com – Borrusia Dortmund tengah terancam ditinggal bek tangguh Mats Hummels. Pasalnya, bek berusia 24 tahun itu santer dikabarkan bakal hijrah ke Barcelona pada akhir musim nanti. Dikabarkan El Barca telah menyiapkan dana sebesar 35 juta euro atau setara Rp385 miliar agar bisa memboyong Hummels ke Nou Camp.
Namun, rencana Barca untuk mendapatkan Hummels ternyata tak membuat pelatih Dortmund, Jurgen Klopp khawatir. Ia menilai ketertarikan Barca cukup wajar mengingat performa menawan yang ditunjukan pemain asal Jerman itu.
“Saya tak terganggu dengan berita ini. Ini adalah hal yang normal. Saya pikir pemain hebat di tim kami bisa bermain di klub hebat lainnya,” ungkap Klopp seperti dikutip Sport Mole, Sabtu (19/10/2013).
Kendati demikian Klopp membantah bahwa klubnya telah sepakat menjual Hummels ke Barca. Ia menegaskan bahwa klubnya belum memutuskan untuk melepas mantan bek Bayern Muenchen itu.
“Mats Hummels sangat popular di klub lain. Saya bisa bayangkan hal itu benar, tapi rumor yang mengatakan bahwa kami telah sepakat dengan harga yang diajukan Barcelona, itu kabar yang berlebihan. Itu adalah rumor yang menggangu saya,” pungkasnya.
Namun, rencana Barca untuk mendapatkan Hummels ternyata tak membuat pelatih Dortmund, Jurgen Klopp khawatir. Ia menilai ketertarikan Barca cukup wajar mengingat performa menawan yang ditunjukan pemain asal Jerman itu.
“Saya tak terganggu dengan berita ini. Ini adalah hal yang normal. Saya pikir pemain hebat di tim kami bisa bermain di klub hebat lainnya,” ungkap Klopp seperti dikutip Sport Mole, Sabtu (19/10/2013).
Kendati demikian Klopp membantah bahwa klubnya telah sepakat menjual Hummels ke Barca. Ia menegaskan bahwa klubnya belum memutuskan untuk melepas mantan bek Bayern Muenchen itu.
“Mats Hummels sangat popular di klub lain. Saya bisa bayangkan hal itu benar, tapi rumor yang mengatakan bahwa kami telah sepakat dengan harga yang diajukan Barcelona, itu kabar yang berlebihan. Itu adalah rumor yang menggangu saya,” pungkasnya.
(dka)