Lee Chong Wei tetap ikut BWF Superseries Finals

Jum'at, 01 November 2013 - 13:29 WIB
Lee Chong Wei tetap ikut BWF Superseries Finals
Lee Chong Wei tetap ikut BWF Superseries Finals
A A A
Sindonews.com - Keinginan Lee Chong Wei untuk beristirahat penuh selama Desember akhirnya batal. Pasalnya, pebulutangkis nomor satu Malaysia tetap ikut BWF Superseries Finals karena diadakan di Kuala Lumpur, Malaysia, 11-15 Desember. Sebagai wakil tuan rumah, mau tidak mau ia harus ikut bertanding.
"Jika saya diberi pilihan, saya ingin beristirahat. Namun saya tidak dalam situasi untuk melakukannya. Saya sudah didaftarkan untuk China Open (12-17 November) dan Hongkong Open (19-24 November). Adapun Superseries Finals, saya tidak punya pilihan karena itu diadakan di Malaysia," ujarnya kepada The Star Online,
"Saya baru saja kembali dari Eropa dan bahkan belum pulih dari jet lag. Saya mulai latihan ringan kemarin (Rabu). Fokus utama saya sekarang adalah bermain baik di China Open dan Hongkong Open," kata Lee.
Lee berpeluang bermain pemain China, Chen Long di final China Open. Ia bertekad untuk membalaskan kekalahannya dari Chen Long di final Denmark Open dua pekan lalu.
"Undiannya mirip dengan Denmark Open. Di Denmark, saya kalah dari Chen Long dan di Perancis saya kalah di semifinal (dari Kenichi Tago). Ini akan menjadi pertandingan berat, saya berharap energi saya telah terisi penuh saat bertanding," ucap finalis World Championships 2013 ini.
Pada babak pertama China Open, Lee akan menghadapi wakil Taiwan, Chou Tien Chen.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1463 seconds (0.1#10.140)