Murray: Troicki-Cilic tidak profesional
A
A
A
Sindonews.com - Petenis Inggris Raya Andy Murray menyebut, Viktor Troicki dan Marin Cilic, tidak bersikap sebagai petenis profesional ketika ia memunculkan perdebatan tentang sistem aturan anti doping di olahraga ini.
Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga (CAS), telah menjatuhkan putusan terhadap Troicki, larangan bermain selama 12 bulan atau satu tahun. Sementara Cilic, tiga bulan lebih rendah (9 bulan). Hal itu akibat konsumsi obat-obatan yang dilarang oleh Federasi Tenis Internasional (ITF).
Sejak putusan itu, kedua pemain ini gencar membantah melakukan kesalahan. Bahkan hal itu sempat mendapatkan dukungan dari rekan senegaranya Troicki, Novak Djokovic. Melihat beberapa peristiwa ini memang ada banyak pro dan kontra.
Tapi Murray tidak merahasiakan keyakinannya bahwa tenis perlu berbuat lebih banyak untuk menghindari jenis skandal doping yang sudah nampak jelas menghancurkan dunia balap sepeda dan atletik.
"Apakah pemain sengaja atau tidak melakukan kecurangan itu kita tidak tahu, dan saya tidak berpikir salah satu dari mereka adalah seperti itu. Tetapi mereka berdua (Troicki-Cilic), say pikir tidak profesional," tegas juara Wimbledon dilansir Super Sport, Sabtu (9/11/2013).
"Salah satu dari mereka menolak untuk memberikan tes obat : kita tidak tahu persis apa yang dikatakan di kamar antara petugas kontrol doping dan Viktor Troicki. Tapi kenyataannya bahwa ada aturan dan siapa pun mereka harus tunduk pada aturan itu. Saya senang bahwa pengujian obat akan lebih baik lagi ke depannya. Sebab jika masalah ini tidak dibereskan secepatnya, maka mereka yang menggunakan doping bisa lolos dengan mudah," imbuhnya.
Pengadilan Arbitrase untuk Olahraga (CAS), telah menjatuhkan putusan terhadap Troicki, larangan bermain selama 12 bulan atau satu tahun. Sementara Cilic, tiga bulan lebih rendah (9 bulan). Hal itu akibat konsumsi obat-obatan yang dilarang oleh Federasi Tenis Internasional (ITF).
Sejak putusan itu, kedua pemain ini gencar membantah melakukan kesalahan. Bahkan hal itu sempat mendapatkan dukungan dari rekan senegaranya Troicki, Novak Djokovic. Melihat beberapa peristiwa ini memang ada banyak pro dan kontra.
Tapi Murray tidak merahasiakan keyakinannya bahwa tenis perlu berbuat lebih banyak untuk menghindari jenis skandal doping yang sudah nampak jelas menghancurkan dunia balap sepeda dan atletik.
"Apakah pemain sengaja atau tidak melakukan kecurangan itu kita tidak tahu, dan saya tidak berpikir salah satu dari mereka adalah seperti itu. Tetapi mereka berdua (Troicki-Cilic), say pikir tidak profesional," tegas juara Wimbledon dilansir Super Sport, Sabtu (9/11/2013).
"Salah satu dari mereka menolak untuk memberikan tes obat : kita tidak tahu persis apa yang dikatakan di kamar antara petugas kontrol doping dan Viktor Troicki. Tapi kenyataannya bahwa ada aturan dan siapa pun mereka harus tunduk pada aturan itu. Saya senang bahwa pengujian obat akan lebih baik lagi ke depannya. Sebab jika masalah ini tidak dibereskan secepatnya, maka mereka yang menggunakan doping bisa lolos dengan mudah," imbuhnya.
(aww)