Juku Eja butuh playmaker sekelas Gustavo lopez

Selasa, 26 November 2013 - 14:54 WIB
Juku Eja butuh playmaker...
Juku Eja butuh playmaker sekelas Gustavo lopez
A A A
Sindonews.com - Sosok mantan playmaker Persela Lamongan Gustavo Lopez dinilai cocok untuk memperkuat skuad PSM Makassar. Saat ini, pemain asal Argentina tersebut bebas kontrak dari klub manapun.

Dia mengaku masih mencari klub untuk menggunakan jasanya musim depan. Bukan hanya itu, dirinya sudah menyatakan niatnya untuk membela skuad Juku Eja, jika manajemen PSM menginginkannya. Namun, sampai saat ini manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri masih menunggu kedatangan pelatih barunya asal Jerman Jorg Steinebrunner

Saat ini, skuad Juke Eja memang sementara memburu pemain baik pemain asing maupun pemain lokal untuk mengarungi ISL musim depan. Sudah ada sejumlah pemain asing yang menyatakan niatnya untuk bergabung seperti Fernando Soler, Srdan Lopicic, Keith Kayamba Gumbs dan terakhir Gustavo Lopez. Meski demikian, saat ini manajemen PSM masih sementara fokus untuk merekrut pemain lokal.

Lopez yang dikonfirmasi mengatakan, memang dirinya sampai saat ini belum memiliki klub untuk musim depan, dan masih sementara mencari-cari klub untuk menggunakan jasanya. "Saya masih tunggu klub, saya tidak mau salah keputusan. Saya ingin yang terbaik buat saya dan keluarga," kata pria usia 27 tahun ini.

Dirinya juga menyatakan niatnya untuk bergabung bersama Andi Oddang dkk, apalagi PSM merupakan klub besar. "Iya saya mau tapi harus lihat dulu tawaran dan bicara saja sama manajemen, saat ini sudah banyak klub yang tawari," ungkapnya.

Sementara itu, Andi Oddang kapten tim skuad Juku Eja mengatakan, jika memang Gustavo berniat ke PSM itu merupakan hal yang bagus, karena dia merupakan pemain yang komplet. "Kalau menurut saya sangat bagus jika Gustavo bisa bergabung di PSM dia pemain yang komplit, dan PSM butuh playmaker," ungkap pemain bernomor punggung 10 ini.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Kaharuddin Salam pemain yang berposisi sebagai winger di skuad Juku Eja. Dirinya mengatakan, ke depannya PSM memang butuh sosok pemain asing yang berkualitas. "Bagi saya dia (Gustavo) bagus, karena PSM memang butuh pemain yang berkualitas," jelasnya.

Sementara itu, Imran Amirullah yang dimintai komentarnya mengenai sosok pemain asal Argentina tersebut yang siap ke PSM, mengaku memang tim yang dibelanya dulu sangat butuh sosok playmeker. "Tapi kan tergantung nanti pelatihnya mau pakai playmaker atau tidak, jadi saya gak etis komentar karena itu area pelatihnya nanti," kata dia saat dikonfirmasi.

Jadi kata dia, ke depannya tim dirinya tidak mengetahinya. Karena semua pelatih berbeda selera dalam meracik timnya masing-masing. Dan harus tahu karakter pemainnya. "Itu harus untuk pola dan karakter timnya nanti," pungkasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0907 seconds (0.1#10.140)