Klopp salahkan cedera pemain

Selasa, 24 Desember 2013 - 22:25 WIB
Klopp salahkan cedera...
Klopp salahkan cedera pemain
A A A
Sindonews.com - Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp mengklaim badai cedera yang menimpa anak asuhnya telah membuat timnya mengalami musim yang sulit sepanjang karirnya. Ditinggal pemain kunci mereka seperti Mats Hummels, Neven Subotic dan Ilkay Gundogan, membuat Dortmund hanya duduk diperingkat empat klasemen sementara Bundesliga.

Klopp yakin cedera pemain sebagai dalang atas merosotnya performa Dortmund musim ini, dalam enam pertandingan terakhir mereka hanya mampu memenangkan satu pertandingan. Meski kinerja timnya kurang memuaskan secara keseluruhan, namun Klopp senang dengan permainan skuat muda mereka.

"Sejauh ini cedera membuat kami kesulitan membangun tim ini, musim ini menjadi yang tersulit sepanjang karir saya. Kabar baiknya pemain seperti Erik Durm, Marian Sarr, Jonas Hofmann mampu mendapatkan kesempatan bermain di liga utama. Rusaknya poros tim telah mengubah seluruh permainan," terang Klopp seperti dilansir Soccerway, Selasa (24/12).

Dortmund sementara berada di peringkat empat klasemen Bundesliga dengan perolehan poin 32, tertinggal 12 angka dari Bayern Muenchen di puncak. Klopp pun berharap timnya bisa segera mengatasi persoalan itu.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7443 seconds (0.1#10.140)