Manajemen tunggu hasil medical chek-up

Rabu, 01 Januari 2014 - 16:06 WIB
Manajemen tunggu hasil medical chek-up
Manajemen tunggu hasil medical chek-up
A A A
Sindonews.com --- Hingga saat ini, PT Pagolona Sulawesi Mandiri manajemen PSM, masih menantikan hasil medical chek-up para punggawa Juku Eja yang telah dilakukan di rumah sakit pendidikan Universitas Hasanuddin 27-28 Desember lalu.

Manajemen PSM melakukan pemeriksaan kesehatan ini, untuk mengetahui kondisi para pemainnya sebelum dilakukan penandatanganan kontrak. 25 pemain yang ada saat ini sudah melakukan pemeriksaan kesehatan, sebagai syarat untuk menandatangani kontrak selama musim kompetisi Indonesia Super League (ISL) kembali bergulir Februari mendatang.

Media Officer (MO) PSM Andi Widya Syadzwina mengatakan, saat ini pihaknya belum menerima hasil pemeriksaan kesehatan para pemain tersebut dari tim dokter. "Kamin belum terima hasilnya. Mudah-mudahan secepatnya sudah ada," kata dia saat dikonfirmasi KORAN SINDO.

Dirinya menjelaskan, agenda manajemen dalam waktu dekat ini adalah penandatanganan kontrak pemain dan selanjutnya melaunching tim yang akan berkompetisi di ISL musim depan. "Agenda terdekat kan kontrak pemain. Tapi yah sabar-sabar saja sampai pihak RS selesaikan hasil medical check up," ungkapnya.

Saat ini di skuad Juku Eja, baru dua pemain yang resmi, yakni punggawa tim nasional Indonesia (timnas) U-19 yakni Maldini Pali dan Muchlis Hadi Ning Syaifullah yang dikontrak selama empat tahun. Manajemen PSM sengaja menjadi bapak angkat kepada kedua pemain tersebut untuk bisa mendatangkan pemain depan timnas ini ke Makassar dimusim depan. Sementara, 24 ditambah tiga pemain masih diseleksi masih sementara menanti hasil pemeriksaan kesehatan.

Rusdi Bahalwan tim medis PSM mengatakan, semua pemain yang ada dalam skuad tidak ada yang bermasalah. Apalagi, mereka sudah menjalani beberapa hari latihan. "Semua dalam kondisi prima, Kaharuddin yang sebelumnya cedera tinggal penyembuhan," kata dia saat dikonfirmasi.

Sementara lanjutnya, Roman Chmelo, pemain asing PSM yang sempat keluar lapangan saat menjalani game di lapangan Karebosi juga tidak mengalami masalah yang berarti. "Kakinya hanya kepanasan pakai sepatu, apalagi dia memang baru latihan jadi kondisinya agak menurun," ungkapnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7832 seconds (0.1#10.140)