Barisic bakal jadi ujung tombak PSM

Rabu, 01 Januari 2014 - 20:13 WIB
Barisic bakal jadi ujung...
Barisic bakal jadi ujung tombak PSM
A A A
Sindonews.com -- Nampaknya Andrew Barisic, bakal menjadi ujung tombak Pasukan Ramang untuk menggempur pertahanan lawan saat skuad Juku Eja mengarungi kompetisi Indonesia Super League (ISL) yang akan bergulir Februari mendatang.

Hal ini dikarenakan, striker asal Australia tersebut merupakan satu-satunya lengiun asing yang dipanggil dan berposisi sebagai striker target man. Mantan bomber Arema IPL ini dijadwalkan datang hari ini. Bukan hanya itu, mamang pamain ini bertipikal striker menunggu berbeda dengan Keji Adachihara dan Budi Sudarsono yang sebelumnya dicoret oleh manajemen PSM.

Memang skuad Juku Eja, sangat membutuhkan pemain bertipikan striker target man, pasalnya lini tengah PSM dibanjiri pemain berkualitas, seperti untuk Gelandang bertahan diisi oleh Ponaryo Astaman dan Syamsul Khaeruddin, sementara dua lengiun asingnya yakni Robertino Pugliara dan Kaharudin, sementara Roman Chmelo bisa sebagai playmeker juga second striker.

Sementara untuk pemain lini depan yang ada saay ini, hanya Andi Oddang dan M Rahmat yang juga bertipikal striker murni. Namun, M Rahmat masih belum mendapat perfoma terbaiknya sementara Oddang, sebelumnya hanya menjadi pemain pelapis saat klub tertua di Indonesia ini berlaga di East Java Tournament.

Jorg Peter Steinebrunner, pelatih kepala PSM membenarkan jika dirinya memang membutuhkan pemain yang beroperasi di kotak 16 area lawan. Pasalnya, dia membutuhkan pemain yang bisa menciptakan gol. "Kita butuh striker pencipta gol, bukan pemain hanya menciptakan peluang," kata dia saat dikonfirmasi.

Memang saat ini, Jorg masih menyeleksi dua pemain depan yang kembali dipanggil oleh manajemen, setelah mencoret tiga pemain yang berposisi di lini depan, yakni Abdul Abanda Rahman dan Reza Effendi. Namun, kedua pemain ini, masih menunggu kepastian, apa akan berkostum PSM musim depan atau tidak.

Sementara itu, manajer tim skuad Juku Eja Abdul Rahim mengatakan, memang pemain asal Australia tersebut diagendakan datang di Makassar besok. "Insyaallah, besok dia datang, soal siapa yang jemput nanti akan dilihat," kata dia saat dikonfirmasi.

agus nyomba
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8664 seconds (0.1#10.140)