Putin siap kawal Olimpiade Sochi

Selasa, 21 Januari 2014 - 01:18 WIB
Putin siap kawal Olimpiade...
Putin siap kawal Olimpiade Sochi
A A A
Sindonews.com - Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan negaranya akan melakukan “apapun yang diperlukan” untuk memastikan keamanan dalam olimpiade mendatang di Sochi.

Pernyataan ini disampaikan tiga minggu sebelum dimulainya olimpiade musim dingin dan di tengah berlanjutnya ancaman teroris di Rusia. Vladimir Putin dalam wawancara yang disiarkan program “This Week” stasiun televisi ABC, dengan tegas menjelaskan persiapan keamanan besar-besaran yang dilakukan di dan sekitar Sochi.

Departemen Luar Negeri Amerika telah mengeluarkan peringatan perjalanan bagi warga Amerika yang berencana menghadiri olimpiade, dengan mengatakan acara itu menjadi “target yang menarik serangan teroris”. Beberapa pembom bunuh diri bulan lalu melakukan serangan berdarah di Volgograd, yang terletak sekitar 650 kilometer Sochi bagian utara.

Vladimir Putin mengatakan perluasan operasi keamanan berlangsung jauh dari sekedar tentang pesta olahraga itu.

Ditanya tentang undang-undang Rusia yang menarget warga homoseksual, Putin menegaskan

"Orang di Rusia diperlakukan setara. perlakuan Rusia terhadap warga gay “jauh lebih lunak” dibanding negara lain di mana homoseksualitas dianggap sebagai pelanggaran yang dapat diancam hukuman mati," tegas Putin seperti dilansir voasport, Selasa, (21/1).

Putin menambahkan, Rusia tidak mengecam undang-undang negara lain, dan undang-undang Rusia seharusnya dihormati pula oleh masyarakat internasional.
(wbs)
Berita Terkait
Malaysia Open 2023:...
Malaysia Open 2023: Rehan/Lisa Ungkap Kunci Sukses Singkirkan Peraih Perak Olimpiade Rio 2016
Koleksi UT Terbaru Sematkan...
Koleksi UT Terbaru Sematkan Karya dari Mendiang Seniman Amerika
9 Atlet dengan Bayaran...
9 Atlet dengan Bayaran Tertinggi di Olimpiade Tokyo 2020
Kursi Kosong dan Tak...
Kursi Kosong dan Tak Ada Kemeriahan di Opening Ceremony Olimpiade Tokyo 2020
Situs Porno Tawari Pertunjukan...
Situs Porno Tawari Pertunjukan Seks Digital untuk Peraih Emas Olimpiade Tokyo 2020
RESMI: Guinea Kirim...
RESMI: Guinea Kirim 5 Atlet ke Olimpiade Tokyo 2020
Berita Terkini
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
1 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
1 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
3 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
4 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
4 jam yang lalu
Ngamuk Kalah KO, Petinju...
Ngamuk Kalah KO, Petinju Ini Cengkeram dan Pukul Wasit Tinju di Ring
6 jam yang lalu
Infografis
Vladimir Putin: Rusia...
Vladimir Putin: Rusia Segera Habisi Militer Ukraina!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved