Komedian Inggris ingin jadi kontingen Inggris Raya
A
A
A
Sindonews.com - Komedian kenamaan asal Inggris Raya, Alan Davies, mengungkapkan bahwa dirinya memiliki keinginan dan bakal menyambut dengan sangat gembira jika bisa tergabung dalam kontingen Inggris Raya di Olimpiade Musim Dingin 2014 di Sochi, Rusia.
Aktor berusia 47 tahun itu, mengklaim bahwa dirinya memiliki kemampuan yang tidak jauh beda dengan atlet ski profesional lainnya. Dan, menurutnya, dirinya bisa membuktikan diri jika bisa berperan dalam tim bobsled (bobsleigh), yang beranggotakan empat orang,
"Saya berharap saya bisa berpartisipasi di Olimpiade Musim Dingin," kelakarnya di Radio Times. "Meskipun setara dengan rata-rata pemain ski, dalam pikiran saya, saya bisa melakukan slalom ski sangat cepat."
"Selama bertahun-tahun saya pikir saya memiliki bakat yang belum ditemukan. Lalu, pada hari libur, seseorang yang memfilmkan saya memberikan kursus slalom anak dan ketika saya menontonnya saya menyadari itu akan lebih cepat jika saya yang melakukan."
Sementara jika masuk dalam tim bobsled, Davies percaya dirinya bisa menjadi orang kedua dalam tim bobsled. "Saya akan menjadi orang kedua dalam empat- pemain bobsleigh. Anda hanya perlu menjaga kepala Anda ke bawah! Ini seperti menjadi penumpang di taksi berbahaya. Dan bahkan saya bisa melakukan itu."
Namun, Davies tidak akan pernah mendapatkan peran di Olimpiade Musim Dingin di Sochi, pasalnya dia memiliki tanggung jawab untuk memandu acaranya di BBC.
Aktor berusia 47 tahun itu, mengklaim bahwa dirinya memiliki kemampuan yang tidak jauh beda dengan atlet ski profesional lainnya. Dan, menurutnya, dirinya bisa membuktikan diri jika bisa berperan dalam tim bobsled (bobsleigh), yang beranggotakan empat orang,
"Saya berharap saya bisa berpartisipasi di Olimpiade Musim Dingin," kelakarnya di Radio Times. "Meskipun setara dengan rata-rata pemain ski, dalam pikiran saya, saya bisa melakukan slalom ski sangat cepat."
"Selama bertahun-tahun saya pikir saya memiliki bakat yang belum ditemukan. Lalu, pada hari libur, seseorang yang memfilmkan saya memberikan kursus slalom anak dan ketika saya menontonnya saya menyadari itu akan lebih cepat jika saya yang melakukan."
Sementara jika masuk dalam tim bobsled, Davies percaya dirinya bisa menjadi orang kedua dalam tim bobsled. "Saya akan menjadi orang kedua dalam empat- pemain bobsleigh. Anda hanya perlu menjaga kepala Anda ke bawah! Ini seperti menjadi penumpang di taksi berbahaya. Dan bahkan saya bisa melakukan itu."
Namun, Davies tidak akan pernah mendapatkan peran di Olimpiade Musim Dingin di Sochi, pasalnya dia memiliki tanggung jawab untuk memandu acaranya di BBC.
(nug)