Mantan pegawai donat buat sejarah di Sochi

Senin, 10 Februari 2014 - 16:32 WIB
Mantan pegawai donat...
Mantan pegawai donat buat sejarah di Sochi
A A A
Sindonews.com - Siapa yang mengira wanita yang awalnya tidak tertarik dengan olahraga ski ternyata mampu mencetak sejarah bagi tim Inggris di Olimpiade Sochi 2014. Jenny Jones, atlet pertama yang mampu memberikan medali perunggu bagi negaranya.

Olahraga showboard yang kini sedang ditekuni mantan pegawai toko donat itu mampu membuat semua orang kagum dengan prestasi yang ditorehkannya tersebut. Jones berhasil mendapatkan nilai 87,25 poin setelah menghipnotis juri dengan bergaya di nomor slopestyle.

Sementara medali emas sukses diamankan Jamie Anderson dengan 95,25 poin. Sedangkan medali perak dikunci 92,50 poin. Diketahui, ini merupakan pertama kalinya tim Inggris meraih medali di Olimpiade musim dingin dalam kurun waktu 90 tahun terakhir. Bahkan Jones masuk dalam daftar 23 atlet Inggris yang mengemas medali.

Ketika dimintai pendapatnya terkait pencapaiannya tersebut, atlet berusia 33 tahun itu mengaku tidak percaya bisa berada di podium.

"Ketika atlet di depan saya selesai mempertunjukkan aksinya, dan saya menyadari bahwa dia telah mengacaukan rel, itu hanya seperti oh may good. Tapi saya tak putus asa, saya tetap mempertontonkan kebolehan saya dalam memainkan papan ski. Hasilnya cukup mengesankan bahwa saya berada di podium," kata Jones, yang hanya terpaut 0,25 poin dari posisi keempat dilansir The Guardian, Senin (10/2).
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0849 seconds (0.1#10.140)