Ini strategi Bradley jegal Pacquaio

Kamis, 03 April 2014 - 22:49 WIB
Ini strategi Bradley...
Ini strategi Bradley jegal Pacquaio
A A A
Sindonews.com - Joel Diaz memiliki strategi untuk mengalahkan ikon tinju Filipina, Manny Pacquiao. Pelatih Timothy Bradley itu, yakin bahwa petinju didikannya bakal menerima kemenangan lagi dalam duel ulang lawan Pacquiao, 12 April mendatang di Las Vegas, Amerika Serikat.

Menurutnya, cara yang bisa dilakukan untuk mengalahkan Pac Man adalah membuat mantan juara dunia delapan divisi itu sibuk berpikir selama pertarungan berlangsung. "Manny, jika Anda membuatnya berpikir, dia tidak tahu bagaimana bertarung," tegas Diaz di Ring Magazine edisi Mei 2014, seperti dikutip laman WBN.

Namun, apabila seorang petinju langsung berada di depan Pacquiao, maka bersiap saja untuk dihancurkan. "Tapi jika Anda datang langsung untuk bertatapan, maka dia akan menghancurkan Anda."

"Ketika dia melawan (Antonio) Margarito, Margarito baru saja datang di hadapannya. Ketika dia bertarung lawan (Miguel) Cotto, Cotto menghampirinya. Ketika dia berlaga dengan Joshua Clottey, Clottey menghampirinya. Ketika dia bertemu Ricky Hatton, Hatton datang di hadapannya. Tetapi ketika Anda membuatnya berpikir, dan Anda memiliki gerakan kaki yang aktif, dia akan kalah setiap saat," jelas Diaz.

Dan rencana itulah yang akan digunakan Bradley saat berhadapan dengan Pacquiao dalam duel ulang di MGM Grand, Las Vegas.

Sementara itu, Diaz menuturkan bahwa Bradley, yang merupakan juara kelas welter WBO belum terkalahkan, telah tumbuh menjadi petinju yang lebih dewasa. "Dia (Bradley) matang sebagai seorang petinju. Akan melewati neraka dan bangkit dari laga lawan Ruslan (Provodnikov) dan mengalahkan (Juan Manuel) Marquez, tingkat kepercayaan yang tinggi, dan dia lebih dewasa sebagai seorang petinju. Itulah perbedaan besar. Itu memainkan peran besar," ulasnya.
(nug)
Berita Terkait
Manny Paquiao, Timothy...
Manny Paquiao, Timothy Bradley dan Kekalahannya Yang Paling Parah
CERMIN: Leonard Bernstein...
CERMIN: Leonard Bernstein dan Bradley Cooper Menantang Kenyamanan Diri
Pasca-kekalahan, Istri...
Pasca-kekalahan, Istri Pacquiao Ungkap Pesan Menyentuh
Si Miskin Manny Pacquiao...
Si Miskin Manny Pacquiao Pensiun: Terima Kasih, Tinju Ubah Hidupku!
Biodata dan Agama Emmanuel...
Biodata dan Agama Emmanuel Pacquiao, Anak Manny Pacquiao yang Ikuti Jejaknya Jadi Petinju
Aleix Espargaro: Sirkuit...
Aleix Espargaro: Sirkuit Misano Seperti Rumah buat Aprilia
Berita Terkini
Ranking BWF Usai Badminton...
Ranking BWF Usai Badminton Asia Championships 2025: Empat Ganda Putra Indonesia Kuasai 10 Besar
4 jam yang lalu
Atlet Berkuda Indonesia...
Atlet Berkuda Indonesia Juara Toscana Tour 2025, PP Pordasi Susun Langkah Strategis di IKN
4 jam yang lalu
Link Streaming Real...
Link Streaming Real Madrid vs Arsenal Leg 2 Liga Champions 2025 di VISION+
5 jam yang lalu
Mengapa Conor McGregor...
Mengapa Conor McGregor Ngamuk Pecahkan Kaca Bus Khabib Nurmagomedov?
6 jam yang lalu
Profil Vitinho: Winger...
Profil Vitinho: Winger Asal Brasil yang Laporkan PSIS Semarang ke FIFA karena Gaji Tak Dibayar
7 jam yang lalu
Pelatih Korea Utara...
Pelatih Korea Utara Akui Timnya Sempat Gugup Hadapi Timnas Indonesia U-17
8 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved