Fletcher beri Moyes deadline
A
A
A
Sindonews.com - Penggawa Manchester United sepertinya mulai gerah dengan kinerja pelatih mereka, David Moyes setelah kekalahan 1-3 atas Bayern Muenchen di Liga Champions yang sekaligus mengkandaskan mimpi meraih trofi musim. Darren Fletcher menjadi pemain terdepan yang menyatakan ketidakpuasaan kepada pelatih asal Skotlandia.
Seperti diketahui kekalahan itu semakin menambah luka tim berjuluk Setan Merah itu. United yang dipastikan gagal meraih tofi musim ini juga berpeluang tidak tampil di kompetisi Eropa, usai masih terperosok di peringkat tujuh klasemen sementara Liga Premier Inggris.
Fletcher menilai Moyes harus membuktikan dirinya layak melatih tim sebesar United. Salah satu solusi yang ditawarkan pemain asal Inggris itu adalah dengan memenangkan laga sisa untuk meraih tiket ke Europa League musim depan.
"Kami sekarang memiliki lima pertandingan sisa dan hal itu yang harus kami kejar. Kecewa dan menyakitkan tentu saja ada tapi kami harus terus melangkah ke depan" ucap pemain berusia 30 tahun itu seperti dilansir Daily Mail, Jumat (11/4)
"Dia (Moyes) pasti akan mengevaluasi kesalahannya. Saya dan rekan tim sangat mengharapkannya. Sekarang waktunya dia menunjukkan dirinya pantas berada di klub ini," tutup pemain yang berposisi gelandang.
Seperti diketahui kekalahan itu semakin menambah luka tim berjuluk Setan Merah itu. United yang dipastikan gagal meraih tofi musim ini juga berpeluang tidak tampil di kompetisi Eropa, usai masih terperosok di peringkat tujuh klasemen sementara Liga Premier Inggris.
Fletcher menilai Moyes harus membuktikan dirinya layak melatih tim sebesar United. Salah satu solusi yang ditawarkan pemain asal Inggris itu adalah dengan memenangkan laga sisa untuk meraih tiket ke Europa League musim depan.
"Kami sekarang memiliki lima pertandingan sisa dan hal itu yang harus kami kejar. Kecewa dan menyakitkan tentu saja ada tapi kami harus terus melangkah ke depan" ucap pemain berusia 30 tahun itu seperti dilansir Daily Mail, Jumat (11/4)
"Dia (Moyes) pasti akan mengevaluasi kesalahannya. Saya dan rekan tim sangat mengharapkannya. Sekarang waktunya dia menunjukkan dirinya pantas berada di klub ini," tutup pemain yang berposisi gelandang.
(akr)